Pages

cerpen islami

Anak Sombong

Suatu hari di SMP Negeri 100 kota Bandung, terdapat anak bernama Jack. Dia anak pengusaha kaya berpenghasilan 100 juta perbulan. Jack anaknya kurang pintar sehingga ia tidak diterima di sekolah internasional dan terpaksa sekolah di sekolah negeri.Ia masuk ke kelas 7Z. Dimana 40% siswanya adalah siswa tidak mampu. Di kelas, ia biasa menyombongkan barang-barang mewah yang dimilikinya. Lama kelamaan temannya menjadi kesal dan sangat kesal, Bagaimana mereka selalu ditindas dan dipalak Jack untuk menambah kekayaannya yang sudah banyak. Gurunya juga merasa prihatin dengan kelakuan Jack sehingga seringkali ia mendapat nilai 0.Tiba-tiba, seorang murid bernama Dindin mempunyai ide emas, NEM nya 30, namun ia tidak mampu sehingga terpaksa masuk SMP 100. Seringkali ia bisa memecahkan permasalahan dengan baik."Aku tahu, bagaimana caranya agar si Jack itu bisa sadar dan tidak sombong ke kita lagi" ujar Dindin"Bagaimana caranya?" tanya Maman"Kita kumpulkan uang sebanyak-banyaknya" ujar DindinMereka mengumpulkan uang sebanyak-banyaknya. Dindin menipu Jack bahwa itu sumbangan wajib sekolah."Mengapa aku harus memberikan uang untuk hal yang tidak berguna ini!!!!!" tanya Jack dengan marah"Ini kewajiban sekolah" ujar Dindin5 bulan kemudian, uang yang terkumpul 160.000 tapi semua murid kecuali Dindin tidak tahu apa yang akan mereka lakukan terhadap uang tersebut."Din, itu duit buat apa sih" tanya Encang Kurnia"Kita nonton Persib di Si Jalak Harupat, Si Jack diajak juga" ujar Dindin"Sebetulnya aku kasihan dan peduli sama dia, dengan cara ini, kita akan membantunya" ujar AsepDindin menawarkan satu tiket untuk Jack"Hei, mau ikut kami menonton Persib di Jalak Harupat tidak?" tanya Dindin"Persib? HAHAHAHAHAHAHAHAHAHAHAHAHAHAHA, KAMPUNGAN DASAR!!!!!! PERSIB ITU TIM KAMPUNG, KALO MANCHESTER UNITED AKU BARU MAU!!!" ujar Jack sambil tertawa terbahak-bahakJack pun akhirnya mau menonton untuk menunjukan seberapa 'kampung' nya PERSIB itu.Kebetulan saat itu Persib akan melawan Persija, musuh abadi Persib. Dindin dan teman-temannya pergi dengan mencarter angkot sedangkan Jack pergi menggunakan helikopter.Sesampainya di Jalak Harupat, mereka langsung memasuki tribun penonton. Tribun itu mempunyai atap dan penonton yang ada disana suka bernyanyi sembari menghina Persija.Kick Off dimulai, dalam 12 menit Persib unggul 1-0 melalui gol Gonzales. dimenit 20 Persija mencetak gol namun dibalas 2 menit kemudian. Di menit 25, Viking menyanyikan yel-yel andalannya, yang ditunggu Dindin dan kawan-kawan."VIKING BONEK SAMA SAJA ASAL JANGAN THE JACK, THE JACK ITU" Lagu itu dilanjut dengan nama binatang yang gigitannya menyebabkan rabies. Jack pun marah dan dengan dongkol meninggalkan tribun dengan kesal.Keesokan harinya, Jack sudah menyadari apa yang sudah ia perbuat ternyata sudah membuat mereka sakit hati. Jack berjanji untuk tidak sombong dan mulai bersahabat denga Dindin dkk...

cerpen islami

adi udah Insyaf


Insyaf


Sepulang sekolah ADI membanting tas ranselnya ke atas kasur di kamarnya, lantas mendengus kesal
          “ Huh sebel deh, guru macam apa tuh, siswa gak bisa jawab soal kok malah di strap didepan kelas” ADI mendengus “ Bukannya diajarin, malah ngabis-ngabisin waktu aja nungguin anak super jenius yang maju, sudah tau materi itu belum diajarkan, eh dia kira otak kita otak Einstein?” ADI berpikir sejenak “oh iya ya, dulu kan Einstein itu bego”
          “ Ra, aku masuk ya!” kata Ingka setelah masuk kekamar ADI
          “ Gak usah izin deh, lu udah masuk duluan sebelum izin” kataADI
          “ Apa-apaan nih, kok kamar lo berantakan gini? Muka lo juga gak kalah berantakan” kata Ingka “ Ada apakah gerangan?”
          “ Gerangan gerangan, sok puitis loh, udah deh” kata ADI
          “ Eh, pesannya Bu Celi kan, kita sebagai pemuda pemudi Indonesia, harus tetap menjaga kepuitisan” kata Ingka
          “ Kalo gitu repot tauk, musti mikir dulu baru ngomong” kata ADI
          “ Maksud Lo?” Tanya Ingka
          “ Belagak pilon luh, coba bayangin aja, matahari, kita bingung kan mo pake apa? Surya kek, mentari kek, raja siang kek, lama-lama puyeng juga kan?” kata ADI
          “ Makanya dibiasain dong, kalo nenek-nenek cara ngomongnya kayak lo, apa gak ancur tuh?” kata Ingka
          “ Lebih ancur lagi kalo ada nenek-nenek kecentilan yang sok romantis and puitis ngerayu cicitnya” kata ADI
          “ Busyet, napa sih lo? Ketelen biji kedondong?” tanya Ingka
          “ Enggak tuh, Cuma keselek sandal jepit, entar lagi gue muntahin kekepala elo” kata ADI
          “ Eh kamu tau gak, Bu Elsi tadi pulang digonceng sama  Rio lho” kata Ingka
          “ Rio katarak kali” jawab ADI
          “ Gak katarak kali Er, Bu Elsi kan masih ca’em, umurnya masih kepala 4, dan anaknya baru 3, lagipula Rio kan tipikal anak yang aneh” kata Ingka
          “ Gak bakalan cemburu deh gua, kalo Cuma sama guru berumur 49 tahun, Rio anaknya Bu Elsi kali?” kata ADI
          “ Eh, iya Er, besok itu ulangan Agama lho!” kata Ingka
          “ Apa! Yang bener loh, waduh, terakhir buku agama gue, gue taro dimana ya?” ADI mulai sibuk mencari buku agamanya yang gak tentu ada di kamarnya
          “ Lu biasanya kan suka lempar-lempar buku sama Adek lo, oh ya, gue inget waktu elo lagi nyampul buku agama kan, elo nimpuk kepala Adek lu pake buku cetak Agama” kata Ingka
          “ Masa? Nyeet!!! Monyeet woi uwa uwa kemari loh!” panggil ADI
          “ Apaan sih Baboon?” kata  Moza
          “ Lo liat buku Agama gue gak?” kata ADI
          “ Buku? Agama?Yang mana sih?” kata Moza
          “ Belaga o’on lagi!Itu lo yang gue buat nimpuk lo Minggu kemarin” kata ADI
          “ Yeee.....salah ndiri sapa suruh pake nimpuk-nimpuk orang semaunya aja.” Kata Moza
          “ Pokoknya gue gak mo tau, lo harus cari buku gue sampe ketemu!Besok tu gue mo ulangan Agama tau? Kata ADI ketus
          “ Emangnya gue pikirin, mo ulangan Agama kek, Fisika kek, tu kan buku lo!!!Jadi kalo ilang ya lo donk yang cariin, jangan asal perintah n’ nuduh aja donk?” kata Moza
          “ Pokoknya cariin sampe dapet, ayo cepetan ......” teriak ADI sambil menjewer telinga adiknya dan keluar dari kamarnya
          “ Mama... mama...kak ADI ma........” jerit Moza sambil berusaha melepaskan jeweran kakaknya
          “ Berisik, dasar tukang ngadu “ kata ADI pelan
Tiba-tiba terdengar derap langkah kaki menghampiri mereka yang berada di ruang tamu.
          “ Udah dech Ra, ngapain sih lo mesti ribut-ribut, lagian cuma masalah kecil doank ’’ kata Ingka menenangkan kedua saudara tersebut yang sedang bertikai
          “ Apa masalah kecil lo bilang !Jadi kalo gue gak belajar, emanknya gue boleh nyontek lo???” kata ADI menyindir
          “ Enak aja, gue udah belajar mati-matian lo tinggal nyontek pekerjaan gue’’
kata Ingka dengan ketusnya
          “ Makanya bantuin gue nyariin donk!!!Mana yach....mana?” kata ADI sambil menggaruk-garuk kepalanya
          “ Oiya kalo gue gak salah ingat kemarin kan masuk ke kolong meja itu!” kata ADI
ADI berjalan menuju ke ruang keluarga diikuti oleh Ingka yang sejak tadi setia menemaninya mencari buku.
          ” Mungkin disini kali ya” ADI merogoh dibawah kolong meja “ Horeee dapet...dapet...” teriak ADI bahagia ketika menemukan buku Agamanya
          “ Nah, kan kalo dicari bener-bener pasti ketemu “ kata Ingka menasehati
          “ Makanya jangan asal nuduh orang donk kalo gak ada buktinya “ sela Moza yang dari tadi mengamati gerak-gerik kakaknya dari arah kejauhan
          “ Udah ya Ra, gue mo pulang dulu, udah sore nih!!! Ntar dicari ortu ” kata Ingka berpamitan
Keesokan harinya, sesampainya ADI di sekolah...
          “ Rajinnya ...ngapain sih belajar, mendingan nyontek aja kali? Gak perlu susah payah belajar n’ hasilnya bisa memuaskan
          “ Tapi kalo ketauan gimana?
          “ Ya palingan tinggal di keluarin dari kelas gampang kan? Hehehe gue becanda kok, ya harus pake tak tik dong?” ejek ADI pada temannya
          “ Kalian lagi ngomongin apa sih? Kok kayaknya seru banget, dari luar kedengeran loh” kata Rio yang baru datang
          “ Ini juga, nyambung aja kayak kabel” kata ADI
Rio langsung bengong dengan tampang polosnya
          “ Emangnya kenapa sih? Lagi ngomongin apa sih” kata Rio seakan ingin tahu “ Apaan sih? Gue penasaran nih, teman-teman?”
          “ Teman-teman teman-teman, kebanyakan nonton film dora the explorer luh” ejek ADI
          “ Apa sih? “ Rio salah tingkah
          “ Dia itu tontonannya lain Dora, tapi Kapten Tsubasa tauk” sambung anak cowok lainnya
Tiba-tiba guru agama datang dengan tampang berseri-seri
          “ Assalammu’alaikum anak-anak” kata Pak Ahmad sambil menaruh tasnya di meja guru
          “ Psst, wah dari tampangnya Pak Ahmad nih, kayaknya dia lupa lagi nih, kalau kita ada ulangan” bisik ADI
          “ Yak, kertasnya disiapkan ya anak-anak” kata Pak Ahmad
          “ Waduuh” ADI merobek kertas dari buku agamanya
Lalu ulangan pun berjalan
          “ Waduh, Ghafar artinya apa yak? Go-Far, pergi jauh? Haduh” ADI mengintip buku agama di lacinya, dan rupanya Pak Ahmad melihatnya dari kejauhan, beliau tiba tiba berdiri
          “ Anak-anak, nyontek itu berdo..?” kata Pak Ahmad
          “ Saaaa!!!” sambung ADI paling nyaring sendiri sambil tetap membuka buku agamanya, dari belakang Rio melihat ADI, dan ia geleng-geleng kepala
          “ Dasar anak nyeleneh” gumam Rio
          “ ADI” tegur Pak Ahmad lembut
          “ Ya Pak?” sahut ADI sambil mendorong masuk bukunya
          “ Sekali lagi kamu nyontek, keluar ya?!” kata Pak Ahmad sambil senyam senyum, dan tutur katanya masih tetap lembut, ADI langsung terdiam
Saat istirahat...
          “ Habis Pak Ahmad, marah atau enggak, gak ada bedanya, masih senyuuum aja” gerutu ADI
          “ Iya dong, senyum itu kan ibadah paling murah nyehehe” sambung Rio dari belakang sambil menunjuk kedua pipinya dengan telunjuknya
          “ Halah” ADI mendorong Rio dengan buku cetaknya
          “ Ehem” Ingka berdeham mencurigakan dan melirik ADI dengan lebih mencurigakan lagi
          “ Apa? Apa? Nantangin? Minta ditelen lu yah!” Era menarik Ingka keluar kelas “ Apaan sih lu, nyebelin amat”
          “ Habis, ada yang tersipu malu malu, menyeramkan” kata Ingka
          “ Kamu tuh lebih nyeremin dari kuntilanak versus nnenek lampir tau gak?” ejek Era
          “ Astaghfirullah, kalian sebagai sesama muslim, dilarang saling mengina satu sama lain” kata anak cewek rohis
          “ Hah?, hehe enggak kok mba, Ingka, lu cuantiiik banget deh” puji Era “ kecantikanmu bagaikan sinar rembulan nan indah dikala malam membentang bintang-bintang  bak permata”
          “...” Ingka berbalik kebelakang “ tunggu dulu Ra, aku mau muntah dulu, hueeek”
          “ Eeh, menghina ya! Jarang-jarang kan kamu dapat pujianku yang se-eksklusif itu, bayar dulu 5000, perut gue juga udah mual nih” kata Era, lalu ia melihat Rio dengan rambutnya yang basah karena habis wudhu, masuk ke mushala sekolah
          “ Ra? Era? Lu kesambet ya? Jangan bengong dong, woy!” kata Ingka sambil menghalau pandangan Era dengan tangannya
          “ Waduh, kecolok mata gue dodol!” keluh Era, Ingka cengengesan setelah ia melihat ke arah mushala
          “ Ayo Ra!” Ingka menarik Era masuk ke mushala
          “ Heh, mo ngapain?” tanya Era yang baru sadar atas kebengongannya
          “ Shalat dzuhur dodol ku tercinta” goda Ingka
Era langsung berlagak mau muntah-muntah, sedangkan Ingka, bersikukuh menarik Era ke mushala
Di mushala, setelah Era basah kuyup Cuma gara-gara ngambil air wudhu
          “ Lu sih, wudhunya nafsu amat” kata Ingka sambil mengenakan mukenanya
          “ Air nya deras tauk! Gue seksi kan kalo lagi basah gini” kata Era
plak, sebuah pukulan melayang ke kepala Era
          “ Woy mushala nih” kata Ingka mengingatkan
Lalu terdengar suara adzan, dan sepertinya ia mengenali suara adzan itu, jadi ia nekat mengintip dari balik tirai yang memisahkan antara shaf putra dan putri, dan ia melihat sosok itu
          “ Rio, si cempreng itu?” gumam Era, Ingka menarik Era agar tidak mengintip dari tirai itu karena anak-anak yang lain memperhatikannya
          “ Capek deh” gumam Ingka
Seusai shalat dzuhur, Ingka dan Era keluar dari mushala, begitu juga dengan Rio, saat Rio melihat Era, Rio terdiam
          “ Kenapa luh? Kayak ngeliat hantu aja” kata Era
          “ Ngapain lo disini?” tanya Rio seakan tak percaya
          “ Makan bakso, o’on loh, emang ada orang ke mushala makan bakso?” kata Era, Rio memasang tampang shock setengah hidup
          “ Bagi gue, ngeliat elo disini, ya Ra, ya? Lebih kaget daripada ngeliat dedemit tau gak” kata Rio
          “ Apaan sih ni anak, kesambet kali ya Ingka? Yuk cabut” ajak Era
          “  Ehem” goda Ingka, dan tangan Era menepuk bahu Ingka dengan cukup keras “ auuh, sadis ya loh jadi  cewek”
          “ Elo tuh, nge BT in aja, cari gara-gara, nantangin tauk udah tau gue begini...” Era ngeloyor pergi sambil ngerunyam sendiri
          “ Gangguan saraf kali tu anak ya?” gumam Ingka
dan, hari-hari berlalu, Ingka makin sering mengajak Era ke mushala, Era gak menolak sama sekali, sampai suatu hari
          “ Ingka, gue mau masuk rohis” kata Era seperti deklarasi perang
          “ Ancur dah gua, heh, lu ngapain sih? Udah insyaf ya? Ya… gak papa sih syukur lo udah insyaf, tapi, haduh rasanya aneh deh ngeliat elo begini, ayenaon gitu loh, tiba-tiba aja kaget tauk gua” kata Ingka
“ Woi, kayak petasan aja sih lo, emang kenapa?” tanya Era “ Keberatan? Hem? Gak mau ya kalo gue insyaf?” tanya Era
          “ I, iya iya, bagus deh lu mau insyaf, gue gak diujung tanduk lagi deh” kata Ingka pelan, untungnya Era gak dengar, begitu dilihat, ternyata Era lagi senyam senyum sendiri
          “ Ra, apaan sih lo, nyeremin gue aja senyum senyum sendiri” kata Ingka, Era menoleh
          “ Ingka, gue pengen deh selalu liat Rio” kata Era
          “ Apa? Jangan-jangan lu masuk rohis, Cuma gara-gara ngincer Rio yang ketua  rohis itu? Ya Allah, oh my God ya ampun, gila gila” kata Ingka
          “ Sebodo amat, yang penting gue seneng, dah Ingka!” Era pergi
          “ Hah, kekuatan cinta ya ampun mual gua” kata Ingka saat ia melihat Era menghampiri Rio, membicarakan sesuatu kemudian Rio bengong
          “ Apa Ra?” ulang Rio “ ma.. sukro.. his? Hah? Bahasa apa tuh?”
          “ Gue tadi ngomong bahasa Indonesia, dodol!” kata Era
          “ Heh? Ma... suk... ro, oh iya ya, itu bahasa Indonesia...” Rio terdiam sejenak kemudian meledak “ apa Ra! Elo mau masuk rohis? Ya Allah, sujud syukur gue Ra, jadi ceritanya elo udah tobat nih”
          “ Emangnya selama ini gue ngapain? Segitu amat ngomong tobatnya, gue tersinggung nih” kata Era
          “ Hehe enggak kok Ra, becanda doang masak ngambek sih, kalo gitu pulang sekolah ada perkumpulan di mushala, ada Mentoring Kajian Islam sama pak Ahmad, lu dateng ya!” kata Rio
          “ hah, sama Pak anak-anak itu? Eh, I,iya deh” kata Era, seharian itu ia senyum setiap saat, sudah seperti orang sangat kurang waras sekali, sampai waktunya ia menghadiri Mentoring
         “ Apa? Cowok cewek dipisah? Gubrak” keluh Era saat melihat ruang pertemuan “ Yaah, gue ketipu, kabur aja deh”
          “ Eh, assalammu’alaikum de” seorang mba mba anak kelas 3 anggota rohis menyapa Era, kemudian ia menyalaminya dengan ramah, komplit satu paket dari paket salaman sampai paket cium pipi kanan cium pipi kiri, Era jadi salah tingkah sendiri
          “ Mau ikut rohis ya?” Tanya Mba itu
          “ I, iya” Era gak sanggup menolak, hatinya sudah terlanjur luluh oleh salam hangat nan ramah dari kakak kelasnya itu, lalu ia ikut mentoring, dan dengan tenang ia mendengarkan ceramah, padahal biasanya ia sudah seperti cacing kepanasan yang bosan
          “ Begitulah Islam agama yang indah bukan?” kata seorang kakak kelas Pembina Mentoring mengakhiri ceramahnya
          “ Wah, kak, ceramah kakak betul-betul menyentuh hati, sampai-sampai ada yang nangis tuh” kata seorang peserta Mentoring
          “ Hiks, hiks” Era nangis bercucuran, dan peserta Mentoring yang lain menenangkan Era “ gue jadi kayak anak kecil kehabisan permen”
besoknya terdapat kejutan yang menghebohkan
seorang gadis dengan serudung putihnya berjalan dengan aura yang cerah ke arah kelasnya, gadis itu ialah...
          “ Era! Lu...” Rio terkejut “ wah Mentoring kemaren sukses besar ya?”
          “ hah? Assalammu’alaikum kok dibalas gitu sih?” tanya Era polos sambil menaruh tasnya “oh iya, hari ini aku piket ya? Nyapu dulu”
          “ Hah, biasanya gak pernah piket!?” kata Rio dengan hah-hahnya yang heboh sendiri
          “ Kamu ini kenapa sih?” Era mendesah “ oh ya, aku ada yang mau diomongin” kata Era
          “ Apa?” Rio mulai tenang
          “ Sejujurnya...” Era melihat Rio sekilas “ aku tuh kemaren ikut rohis gara-gara pengen deket kamu aja” Era terhenti dan masih mengawasi wajah Rio “ tapi habis mentoring, aku sadar, itu semua gak baik, perilaku ku selama ini itu salah, jadi...” kata Era
          “ Maksudmu apa?” tanya Rio
          “ Sekarang aku serius masuk rohis, karena ingin lebih mengetahui ilmu agama, sudah ya! Assalammu’alaikum” kata Era kemudian ia mulai menyapu lantai kelas.trus? gak jadi ngegebet Rio nih?

ADI ARI YANTO

Ketika Gempa Melanda

 “Aisyah  sudah salat belum?” Tanya umi“Belum bu, nanti saja ya, tanggung ni lagi nonton film kesukaan Aisyah.”“Et deh ni bocah kalo disuruh salat, ya salat dulu, ntar baru nonton lagi. Emangnya salat bisa diulang besok, kalo film yg kamu tonton, besok juga ada lagi.”   Mugia ( kakanya Aisyah yang pertama) berceramah.“ Udah tau! Bilang aja kakak mau nguasain remot ini.” Balas Aisyah“Eh iya lupa, tap Mi! siapa yang mau nemenin? Aisyah kan gak begitu hafal sama surat- surat buat salat.”“ Susah- susah amat dah hidup lu Syah, baca aja surat- surat yang kamu hafal, atau gak liat buku aja (gue mau nanya, emang boleh salat sambil baca buku???????)” seru kak Annisa (kakaknya yang paling jail)”“Annisa, kamu itu malah menggoda adikmu, sebagai hukumannya kamu yang harus menemaninya mengaji dan salat” kata umiAisyah gembira seketika, tetapi Annisa berubah menjadi cemberut (ingin sekali berkata, gara- gara kamu aku jadi dihukum, kepada Aisyah, tetapi  ia takut dimarahi, maka ya terpaksa nurut). Umi dan Abahnya cuma senyum- senyum ngeliat tingkah anak- anak merekan. Aisyah mendapat tugas dari umi, untuk menjemur baju, menyapu dan mengaji. Aisyah lebih mendahulukan mengaji. Tiba- tiba saja tubuh Aisyah seperti terguncang dasyat, tetapi Aisyah fikir itu hanya halusinasi, maka Aisyah tetap melanjutkan mengaji. Kak Annisa dan Kak Mugia, berteriak GEEEEEEMMMMMMMPPPPPPPPPPPPPPPPPAAAAAAAA………………. dan  mereka  langsung berlari keluar rumah. “Annisa, tunggu! Bentar- bentar kayaknya ada yang ketinggalan (et deh, lagi gempa masih sempet mikir), tapi apa ya?”“Udahlah ka, buruan kita keluar, lagian gempa masih bisa mikir”“Tunggu dulu, dimana Aisyah” Tanya Annisa panik“Aku gak tau tadi kan sama kamu”“ Gak ka, orang tadi aku dari toilet, trus gempa yaudah aku lari aja”“Apa dia udah lati keluar?, tapi aku gak liat dia keluar” seru Annisa“Berarti dia ada di mushola. Tapi kenapa dia gak nyadar ini gempa?”“Udahlah ayo kita selamatin dia” desah Annisa Annisa dan Mugia berlari kencang menembus rumah, ia berusaha mencari adiknya.  Mereka menemukan Aisyah yang sedang mengaji dengan tubuh tergoncang. Sepertinya ia sama sekali tidak pedulu dengan goncangan dasyat ini. Tenyata Aisyah tau kalau ada gempa, tetapi ia berkata bahwa ia harus tetap menjalankan amanah dari umi, makanya ia tetap betahan walu gempa. Annisa dan Mugia, langsung membopong adiknya keluar rumah. Dan menceritakannya kepada umi, umii terharu dan memeluk Aisyah “Aisyah, dengarkan umi. Niat Aisyah baik sekali, untuk terus menjalankan amanah dari umi, tetapi Aisyah harus memikirkan nyawa Aisyah, umi juga tidak marah, amanah umi dilanggar ketika sedang ada musibah. Untung ada Kak Mugia yang inget kamu, kalau tidak, bagaimana nasib Aisyah sekaraang?” “Maafkan Aisyah umi, Aisyah Cuma takut umi marah, tanpa memikirkan resiko yang berbahayaa, Aisya janji tidak akan mengulanginya lagi. Mereka semua bangga memiliki saudara seperti Aisyah, mereka senang semuanya selamat, yang gak mereka senang, cuma rumah mereka yang hancur berantakan.

cerpen islami

Allah membungkam mulutku

      Adzan Shalat Isya’ berkumandang tapi sepertinya telingaku menolak dengan sukses panggilan shalat itu. Sambil tiduran aku memencet-mencet remot televisi untuk memilih tayangan yang pas dan menarik tapi tak ada tayangan televisi yang pas sesuai keinginanku. Akhirnya aku beranjak ke kamar yang berada di lantai tiga. Rasanya malas sekali pergi kesana. Dengan langkah berat bercampur malas, aku berjalan pelan menaiki tangga.“Mas Ram, nggak shalat?” suara lembut itu tiba-tiba menghentikan langkahku.“Memangnya kamu sudah Af?” tanyaku sambil menggaruk-nggaruk kepala.“Aku nggak shalat” jawabnya pelan.“Aku juga nggak shalat” aku melanjutkan perjalanan menuju kamar meski Afiya memandangku sedikit sinis dan aneh tapi aku tahu bahwa ia tidak suka dengan kelakuanku hari ini.Afiya adalah adik perempuanku. Usianya satu tahun lebih muda dariku. Mungkin ia sedikit marah denganku karena aku tidak begitu peduli dengannya tadi. Apalagi ketika aku menjawab juga tidak shalat. Entah apa perasaan Alifa saat itu dan aku baru teringat jika adikku ini perempuan yang sudah kelas 2 SMA. Jadi wajar kalau ia tidak shalat. Mungkin ia berhalangan hari ini. Sebagai seorang kakak, aku merasa malu dengan adikku ini. Kuakui jika Afiya adalah perempuan yang baik-baik dan selalu mengingatkanku untuk shalat Isya’.Ia juga tak bosan mengingatkanku. Seharusnya aku berterima kasih padanya tapi namanya juga manusia. Pasti ada rasa gengsi dalam hati. Tapi sebenarnya aku sangat menyangi adikku itu.         Meski Afiya setiap hari mengingatkanku untuk shalat Isya’ dengan sabar, aku tetap saja tak memperdulikannya. Bagiku shalat Isya’ itu sangat sulit dilaksanakan bahkan lebih sulit dari pada shalat subuh. Aku tahu jika shalat lima waktu itu penting tapi aku malas sekali melaksanakannya bahkan mengambil air wudhu saja,kaki ini rasanya sangat berat untuk melangkah. Seperti ada beton satu ton yang menempel di punggungku.
 ****
       Pagi ini sangat cerah sekali apalagi suasana pagi ini sangat langka menurutku karena biasanya awan mendung selalu menghiasi langit dan menutupi sinar mentari. Memang pagi ini sangat cerah sekali tapi wajah Afiya kulihat tidak secerah pagi hari ini. Biasanya ia selalu bersemangat. Suasana di ruang makan jadi lebih aneh karena Afiya tidak seperti biasanya. Ayah dan Ibu juga heran melihatnya. Sesekali Afiya melirikku ketika aku makan tapi ketika aku melihatnya,ia malah memalingkan pandangannya. Aku merasa ada sesuatu yang mau dikatakan Afiya.“Ada apa Af?” tanyaku sambil mengambil piring dan sendok..“Nggak ada apa-apa kok” wajah muramnya masih menghiasi dirinya.“Kalau sakit, nggak usah dipaksain sekolah” ucapku sambil menatap Aliya.“Tumben peduli sama aku” mendengar ucapan Afiya,aku terdiam dan aku tahu sebenarnya Afiya masih marah denganku karena kejadian semalam. Aku ingin meminta maaf tapi nanti sajalah toh hari ini aku harus berangkat pagi-pagi untuk sekolah karena jadwalnya piket.****Aku sengaja meninggalkan jam pelajaran dan menenangkan pikiranku di masjid sekolah sambil menunggu shalat Dhuhur meski kurang satu jam lagi. Entah kenapa hari ini aku kurang antusias menerima pelajaran yang diberikan guru-guru.Mungkin karena Afiya masih marah atas kejadian semalam dan aku merasa sangat bersalah pada Afiya. Ingin sekali ku meminta maaf padanya tapi kok rasanya malu sekali untuk mengungkapkannya. Apakah pakaian sombong ini melekat erat denganku?. Hari ini aku merasa tak tenang jika aku belum meminta maaf pada Afiya.Rasa bersalah terus menghantuiku hingga tak terasa satu jam aku memikirkannya. Terlihat pak Sutopo guru Pkn dan empat guru yang lainnya menuju masjid untuk menunaikan shalat dhuhur. Ketika mereka berlima sampai di masjid, pak Sutopo menyuruhku untuk mengumandangkan adzan.Aku ragu apakah aku bisa atau tidak karena belum pernah aku mengumandangkan adzan. Dengan langkah mantap campur keraguan, aku menuju mihrab untuk mengambil mic dan bersiap mengumandangkan adzan dhuhur.Ketika aku memulai bertakbir saat Adzan, aku tak menyangka jika aku ini bisa melantunkannya dengan merdu , padahal baru pertama kali. Lalu kulanjutkan adzan dan ketika sampai di kalimat “hayyaalashalah” sepertinya ada yang menyumpal mulutku ini sehingga aku mengucapkannya kurang lengkap. “ Hayyalasssst” mendengar Adzan yang ku kumandangankan, kelima guru itu langsung menatapku aneh. Aku semakin grogi dan tegang. Lalu aku mencoba menenagkan diri dan mengucapkannya untuk kedua kali dan hasilnya sama “ Hayyalasssst” lagi-lagi ada sesuatu yang menghentikanku untuk mengucapkannya. Tidak hanya itu, kelima guru itu melihatku. Tapi biarlah, aku tetap melanjutkan Adzan sampai selesai. Anehnya, hanya kalimat tadi saja yang tidak lengkap kuucapkan.Sesusai shalat dhuhur, aku duduk di teras masjid untuk beristirahat. Kusandarkan diriku di tembok sambil kuselonjorkan kakiku. Lagi-lagi aku merasakan beberapa kejadian aneh.Yang mengejutkan lagi, aku tak mampu mengucapkan “Hayyalashalah”Aku menjadi tidak enak dengan guru-guru yang mendengar lantunan adzanku yang aneh itu. Terlintas dibenakku bahwa arti dari “Hayya’lashalah” adalah “ Marilah mendirikan sholat”. aku berpikir sejenak dengan kejadian saat mengumandangkan adzan dhuhur tadi.“ Mungkinkah Allah membungkam mulutku Karena aku belum sepenuhnya mendirikan shalat?. aku bertanya-tanya dalam hati.Tersadar bahwa kejadian tadi adalah sebuah peringatan untukku. Akhirnya ku ambil handphone yang ada di tasku. Jika mulut ini tak mampu terucap, aku berusaha meminta maaf kepada Afiya meski hanya lewat pesan singkat atau SMS. Tapi rasanya sulit sekali untuk merangkai kata-kata maaf untuknya.Apakah aku tidak berbakat merangkai kalimat ya?Beberapa jam aku duduk dan memegang Handphone sambil memikirkan kata-kata yang pas untuk meminta maaf kepada Afiya. Sambil menghela nafas, aku memutuskan untuk menggunakan kalimat apa adanya tapi aku tak berani.“ Ya Allah sungguh sombong hamba-Mu ini” bisikku.“Tiit..tiiit” Handphoneku berdering kencang. Kulihat ada pesan masuk. Ternyata pesan itu dari Afiya. Suatu kebetula nsekali tapi aku sangat malu karena SMS dari Aliya itu ucapan maaf. Padahal seharusnya aku dulu yang meminta maaf.“Kakak ku yang keren, sebenarnya Afiya malu untuk mengatakannya tapi Aliya berusaha meminta maaf meski hanya lewat SMS. Maafkan Aliya ya mas? Atas ucapan Aliya yang menyinggung Mas Rama pagi tadi.” Sebuah pesan yang membuatku malu sebagai seorang kakak. Bahkan pesan yang Aliya sampaikan itu mirip sekali dengan pesan yang akan aku sampaikan kepadanya. Tanpa ragu aku membalas pesan Afiya.“Maafkan juga ucapanku kemarin malam” Hanya itu yang ku kirim.“Ya , jangan lupa nanti shalat Isya’” balas Afiya.“Pasti” Aku membalas SMS itu tanpa ragu sedikitpun“Allhamdulillah” setelah itu Afiya tidak SMS lagi. Betapa bahagianya hati ini ketika Afiya memaafkanku. Aku tiba-tiba teringat saat adzan tadi.Ternyata Allah benar-benar membungkam mulutku saat mengumandangkan adzan Sungguh memalukan jika menyeru untuk mendirikan shalat tapi yang menyerukan Adzan itu belum sepenuhnya mendirikan shalat. sebuah peringatan yang cukup pedas bagiku.Dengan semangat kulangkahkan kaki ku menuju parkir untuk mengambil motor kesayanganku. Rencananya nanti malam aku akan membelikan martabak telor kesukaannya.
**** 
 Akhirnya sampai juga dirumah. Tapi ada yang aneh dengan rumahku kali ini. Kelihatannya banyak orang yang berdatangan kerumahku. Aku teringat bahwa minggu ini adalah giliran arisan di rumah Ibu. Tanpa ragu aku menuju kerumah sambil menenteng kantong plastik berisi martabak telor. Pasti Afiya senang. Tapi kenapa ada yang aneh. Lalu aku memasuki rumah dan ternyata orang-orang yang berdatangan itu sepertinya bukan arisan. Tapi sepertinya sedang melayat orang mati. “Memangnya siapa yang mati?” tanyaku dalam hati. Kulihat Ibu tersedu-sedu menangis dan aku menghampirinya dalam keadaan bingung.“Ada apa ini bu?” aku tiba-tiba merinding. Entah perasaan apa ini. Lalu ibu memeluku dengan dekapan yang hangat dan erat sekali.. Air mataku tiba-tiba keluar.“Yang sabar nak..” mendengar ucapan Ibu, air mataku semakin meleleh padahal tadi pagi Ayah sehat-sehat saja tapi mengapa ia pergi begitu cepat. Aku merasa bersalah pada Ayah yang selama ini jarang kuajak bicara dan tidak sempat meminta maaf dengannya. Tapi aku merasa aneh karena aku melihat orang yang mirip Ayah mempersilahkan masuk.“Ibu…ibu..ibu…. Ayah nggak meninggal bu” sambil menunjuk-nunjuk ayah yang sedang berdiri didekat pintu rumah dan tangisku hilang seketika tapi ibu tetap saja menangis dan tangisannya semakin menjadi-jadi.“A..A..Afiya” ucap Ibu sedikit gagap sambil menahan tangis.Mendengar itu aku jantungku sepertinya berhenti sejenak sepertinya aku merasa bersalah dengan adik ku satu-satunya ini. Tiba-tiba aku tak melihat apa-apa. Mungkinkah ini hanya mimpi? kini suara Afiya dimalam hari tidak pernah kudengar lagi. Tapi ketika aku mulai malas untuk shalat Isya’, sepertinya Afiya ada di dekatku dan kata-kata setiap hari itu muncul begitu saja dalam benak ku.“Mas Ram nggak shalat?”yah, ternyata Allah benar-benar membungkam mulutklu saat adzan beberapa bulan yang lalu.dalinsyi.blogspot.com

cerpen islami

SENYUMLAH TEMAN


SENYUMLAH TEMAN…

Skripsi masih terbengkalai, laporan masih terbengkalai, tugas-tugas kuliah pun masih terbengkalai, dan sekarang muncul pula masalah yang memusingkan kepala. Dia datang dengan wajah cemberut yang duh…. Aku tak suka, wajah itu mengingatkan aku pada musuh-musuh palestina, dia seakan ingin memangsa diriku sampai tak berdaya.
Gayanya, senyum sinisnya, bicaranya, diamnya, dan aku muak pada semua yang berhubungan dengannya. Iya, aku tau, dia sahabatku, sahabat yang selama ini ada di sampingku, berjuang dan hidup di tempat yang sama, bahkan tak jarang makan dan tidur bersama. Tapi sedihnya kebersamaan yang indah itu harus terenggut begitu saja, kami mengalami perang dingin semenjak kebersamaan itu terekat semakin indah. Awalnya tidak ada yang salah, kami tetap seperti dulu akrab dan selalu bersama, di mana-mana berdua, di mana diri ini berada di situ pun ada dia. Tapi seketika bencana datang menghadang, ombak yang besar menghancurkan sendi-sendi persahabatan kami, yang ada hanya puing-puing tak berarti.
Aku sedih!
Iya, aku sangat sedih. Dalam waktu sekejap persahabatan yang indah itu hancur berkeping-keping. Wajah manis berubah menakutkan, tak ada kata yang keluar dari bibirku dan bibirnya. Bibir itu mengatup tanpa komando. Kebahagiaan berubah menjadi kesedihan. Kebersamaan berubah menjadi perpisahan. Meski raga bersatu tapi jiwa terpisah.
Sering aku bertanya di hati, kenapa ini bisa terjadi? Mengapa kesedihan yang sama harus terulang kembali, mengapa harus ada kesedihan setelah kesedihan itu pergi.
Tapi, tak ada jawaban!
Pertanyaan hanya tinggal tanya. Aku tetaplah insan lemah yang tak punya daya. Aku tidak bisa mengelak dari bencana itu.
"Vit, besok kita ngajar harus pake media, tadi siang Buk Lila pesan." Aku beranikan diri menghampirinya. Aku harus bisa melawan syetan itu. Aku tidak mau dicap sebagai orang yang suka memutuskan tali silaturrahmi. Seperti sabda Nabi dalam sebuah hadistnya : "Tidak akan masuk surga orang yang mendiamkan saudaranya selama lebih dari 3 hari."
Percuma beribadah sepanjang masa kalau akhirnya tetap masuk neraka. Itulah kenapa aku mati-matian ungkapkan sepatah dua patah kata padanya. Aku tidak peduli apakah dia mau dengar atau tidak, ditanggapi atau tidak aku tidak peduli. Biar saja, yang penting tugas dan kewajibanku selesai.
Dia mengangguk sambil bergumam pelan, aku tidak sempat mendengar gumaman itu karena aku terlanjur mengangkat kaki dari sana, aku tak punya daya untuk terus menopang kaki di tempat itu.
Tak ada ucapan terima kasih yang aku dengar dari bibirnya. Biarlah! Aku tidak butuh ucapan terima kasih itu, yang pasti aku lega karena kewajiban itu berhasil aku tunaikan. Setidaknya aku tidak akan masuk neraka karenanya. Itu saja!
Lambat laun perang dingin itu tercium juga. Aku ditemui Soleha setelah shalat magrib berjamaah di Mushala.
"Uni ada masalah ya sama Ni Vita?" tanyanya sambil mengulurkan tangan bersalaman setelah shalat. Mau tidak mau aku harus jujur.
"Iya, Uni juga nggak tau kenapa bisa terjadi." Ujarku.
"Awalnya gimana kejadiannya Uni?" Soleha balik bertanya.
"Uni rasa karena masalah kemaren, dia nanya tapi Uni menanggapinya kurang ramah. Seharusnya dia juga ngerti Uni lagi panik."
"Uni napa jawabnya kurang ramah?" Protes Soleha.
"Uni kesal aja, dia nggak sopan nanya ma Uni. Mang dia anggap Uni apa?" Aku balik protes.
"Soleha tau, semuanya terjadi karena uni sama-sama panik. Itu biasa kok ni, sekarang Uni lupakan saja masalah itu. Kembalilah bersikap biasa, bersahabatlah seperti dulu. Soleha nggak suka Uni seperti itu, Uni teladan bagi kami. Masa seorang kakak memberikan contoh yang tidak baik pada adik-adiknya."
"Sebenarnya Uni memang salah, seharusnya Uni bersikap bijaksana, tidak boleh membalas keegoan dengan keegoan yang lain."
"Nah, tu…. Uni tau sendiri. Sekarang uni harus seperti dulu lagi, sapa dan bicaralah dengannya. Jangan takut dicuekin… itu tantangan mulia bagi uni. Ayo Uni-ku… berjuanglah! Sangat mulia orang yang menghubungkan silaturrahmi." Soleha menasihatiku. Aku bersyukur punya adik yang perhatian dan suka mengingatkan. Dia memang soleha yang solehah.
"Makasih sayang ya… Uni akan berjuang mengembalikan jalinan itu kembali. Mohon doanya Dek…"
***
Aku menggerakkan bibir sambil membentuknya menjadi lebih indah, itu senyuman paling manis yang aku ciptakan. Aku berharap senyuman itu bisa meluluhkan hatinya. Tapi ternyata senyum itu hanya tinggal senyum, senyuman manisku teracuhkan begitu saja, dia melengah tanpa membalas sedikitpun. Hati menyuruh sabar, sabar dan tetap sabar.
Perjuangan belum usai!
Aku tidak boleh menyerah….
Aku harus tetap berjuang sampai senyuman manisku di balas dengan senyuman yang paling manis.
"Oya, Vit… besok materi ajar kita tentang khutbah, tabligh dan dakwah." Lagi-lagi senyumku mengembang sambil menyapanya. Aku bersyukur punya bahan pembicaraan supaya bisa berbicara dengannya. Dia diam saja, lagi-lagi tanpa ucapan terima kasih! Ah, sudah biasa!
Hari ini kos-an sepi, sunyi, tak ada suara-suara yang berarti. Mungkin semua warga sibuk denga mata kuliah di kampus. Aku tau, di kamar sebelah ada Vita. Aku juga tau, hanya aku dan vita yang tersisa di kos-an hari ini. Kebetulan sama-sama punya jadwal libur. ketua pamong bersabda, mahasiswa PPL diberi tenggang sekali seminggu supaya tidak terlalu capek, maklumlah baru praktek. Insyaallah kalau nanti telah resmi jadi buk guru baru lah standby tiap hari di sekolah.
Hari ini ada seminar proposal teman, aku harus menghadirinya. Tidak adil kalau sempat tidak hadir di hari perjuangannya, toh… dia pun hadir ketika aku diseminarkan minggu lalu.
"Vit, Ana ke kampus dulu ya… Rodi seminar jam sembilan ini." Lagi-lagi aku tabah-tabahkan hati setelah sekali lagi di cuekin. Di hati aku berdoa semoga Allah melembutkan hatinya dan bisa menerima aku kembali menjadi sahabatnya. Sayang, persahabatan indah itu harus pupus di tengah jalan setelah sekian lama membinanya.
***
"Boleh bicara, Vit?" aku menghampirinya di kamar. Dia cuek, tanpa menoleh sama sekali, matanya lekat tertuju ke monitor komputer.
"Vit, kamu dengar suara aku kan?" kali ini suaraku terdengar serak. Sedih sekali di cuekin seperti ini.
"Mau ngomong apa?" itu suara Vita. Alhamdulillah akhirnya suara itu terdengar juga. Setelah sekian lama aku menantinya.
"Kita tidak boleh seperti ini terus Vit… diam-diaman tanpa kenal dosa. Sedih hati ini Vit, kita bersahabat sejak lama, sayang hanya karena masalah sepele kita bermusuhan seperti ini. Mari kita rajut kembali benang-benang itu menjadi tali ukhuwah yang lebih indah, mari kita bina persahabatan kita kembali." Airmataku berjatuhan dari pelupuknya. Airmata itu mengalir mengairi pipi mulusku lalu merembes ke sela-sela jilbab ungu yang aku pakai. "Rabb, hati ini sedih sekali." Bathinku pelan.
"Terserahlah…." Hanya itu jawaban darinya.
"Terserah apanya Vit?"
"Ya… terserah!"
"Kamu nggak boleh seperti itu Vit, kasihlah komentar harus seperti apa hubungan kita, harus di bawa kemana persahabatan kita?"
"Up to you!" Itu jawaban singkat yang betul-betul menyinggung perasaanku. Sedikitpun dia tidak menghargai aku sebagai sahabatnya. Dari jawaban ketus itu aku bisa mengambil kesimpulan bahwa vita tak lagi menganggap diriku sahabatnya.
"Terima kasih Vit atas jawabanmu, setidaknya aku tau apa yang harus aku lakukan setelah ini. Maaf kalau selama ini aku tidak bisa menjadi sahabat yang baik bagimu, maaf  kalau selama ini aku sering repotkanmu dan maaf  kalau aku harus mengambil keputusan yang aku sendiri tak sanggup melakukannya. Tapi sanggup tak sanggup aku harus tetap menjalankannya. Airmata bertambah deras membasahi pipi, suaraku gemetar tak terhingga. Sebelum beranjak aku kuatkan hati untuk mengulurkan tangan ingin bersalaman, mungkin jabat tangan terakhir. Alhamdulillah, dia menyambutnya walaupun hanya sekilas saja.
Aku beranjak ke kamar dengan hati pilu. Keputusanku sudah bulat, aku harus hijrah ke tempat lain. Aku tidak mau menjadi sumber masalah di sini. Mengalah bukan berarti kalah bukan??    

cerpen islami

SENYUMLAH TEMAN


SENYUMLAH TEMAN…

Skripsi masih terbengkalai, laporan masih terbengkalai, tugas-tugas kuliah pun masih terbengkalai, dan sekarang muncul pula masalah yang memusingkan kepala. Dia datang dengan wajah cemberut yang duh…. Aku tak suka, wajah itu mengingatkan aku pada musuh-musuh palestina, dia seakan ingin memangsa diriku sampai tak berdaya.
Gayanya, senyum sinisnya, bicaranya, diamnya, dan aku muak pada semua yang berhubungan dengannya. Iya, aku tau, dia sahabatku, sahabat yang selama ini ada di sampingku, berjuang dan hidup di tempat yang sama, bahkan tak jarang makan dan tidur bersama. Tapi sedihnya kebersamaan yang indah itu harus terenggut begitu saja, kami mengalami perang dingin semenjak kebersamaan itu terekat semakin indah. Awalnya tidak ada yang salah, kami tetap seperti dulu akrab dan selalu bersama, di mana-mana berdua, di mana diri ini berada di situ pun ada dia. Tapi seketika bencana datang menghadang, ombak yang besar menghancurkan sendi-sendi persahabatan kami, yang ada hanya puing-puing tak berarti.
Aku sedih!
Iya, aku sangat sedih. Dalam waktu sekejap persahabatan yang indah itu hancur berkeping-keping. Wajah manis berubah menakutkan, tak ada kata yang keluar dari bibirku dan bibirnya. Bibir itu mengatup tanpa komando. Kebahagiaan berubah menjadi kesedihan. Kebersamaan berubah menjadi perpisahan. Meski raga bersatu tapi jiwa terpisah.
Sering aku bertanya di hati, kenapa ini bisa terjadi? Mengapa kesedihan yang sama harus terulang kembali, mengapa harus ada kesedihan setelah kesedihan itu pergi.
Tapi, tak ada jawaban!
Pertanyaan hanya tinggal tanya. Aku tetaplah insan lemah yang tak punya daya. Aku tidak bisa mengelak dari bencana itu.
"Vit, besok kita ngajar harus pake media, tadi siang Buk Lila pesan." Aku beranikan diri menghampirinya. Aku harus bisa melawan syetan itu. Aku tidak mau dicap sebagai orang yang suka memutuskan tali silaturrahmi. Seperti sabda Nabi dalam sebuah hadistnya : "Tidak akan masuk surga orang yang mendiamkan saudaranya selama lebih dari 3 hari."
Percuma beribadah sepanjang masa kalau akhirnya tetap masuk neraka. Itulah kenapa aku mati-matian ungkapkan sepatah dua patah kata padanya. Aku tidak peduli apakah dia mau dengar atau tidak, ditanggapi atau tidak aku tidak peduli. Biar saja, yang penting tugas dan kewajibanku selesai.
Dia mengangguk sambil bergumam pelan, aku tidak sempat mendengar gumaman itu karena aku terlanjur mengangkat kaki dari sana, aku tak punya daya untuk terus menopang kaki di tempat itu.
Tak ada ucapan terima kasih yang aku dengar dari bibirnya. Biarlah! Aku tidak butuh ucapan terima kasih itu, yang pasti aku lega karena kewajiban itu berhasil aku tunaikan. Setidaknya aku tidak akan masuk neraka karenanya. Itu saja!
Lambat laun perang dingin itu tercium juga. Aku ditemui Soleha setelah shalat magrib berjamaah di Mushala.
"Uni ada masalah ya sama Ni Vita?" tanyanya sambil mengulurkan tangan bersalaman setelah shalat. Mau tidak mau aku harus jujur.
"Iya, Uni juga nggak tau kenapa bisa terjadi." Ujarku.
"Awalnya gimana kejadiannya Uni?" Soleha balik bertanya.
"Uni rasa karena masalah kemaren, dia nanya tapi Uni menanggapinya kurang ramah. Seharusnya dia juga ngerti Uni lagi panik."
"Uni napa jawabnya kurang ramah?" Protes Soleha.
"Uni kesal aja, dia nggak sopan nanya ma Uni. Mang dia anggap Uni apa?" Aku balik protes.
"Soleha tau, semuanya terjadi karena uni sama-sama panik. Itu biasa kok ni, sekarang Uni lupakan saja masalah itu. Kembalilah bersikap biasa, bersahabatlah seperti dulu. Soleha nggak suka Uni seperti itu, Uni teladan bagi kami. Masa seorang kakak memberikan contoh yang tidak baik pada adik-adiknya."
"Sebenarnya Uni memang salah, seharusnya Uni bersikap bijaksana, tidak boleh membalas keegoan dengan keegoan yang lain."
"Nah, tu…. Uni tau sendiri. Sekarang uni harus seperti dulu lagi, sapa dan bicaralah dengannya. Jangan takut dicuekin… itu tantangan mulia bagi uni. Ayo Uni-ku… berjuanglah! Sangat mulia orang yang menghubungkan silaturrahmi." Soleha menasihatiku. Aku bersyukur punya adik yang perhatian dan suka mengingatkan. Dia memang soleha yang solehah.
"Makasih sayang ya… Uni akan berjuang mengembalikan jalinan itu kembali. Mohon doanya Dek…"
***
Aku menggerakkan bibir sambil membentuknya menjadi lebih indah, itu senyuman paling manis yang aku ciptakan. Aku berharap senyuman itu bisa meluluhkan hatinya. Tapi ternyata senyum itu hanya tinggal senyum, senyuman manisku teracuhkan begitu saja, dia melengah tanpa membalas sedikitpun. Hati menyuruh sabar, sabar dan tetap sabar.
Perjuangan belum usai!
Aku tidak boleh menyerah….
Aku harus tetap berjuang sampai senyuman manisku di balas dengan senyuman yang paling manis.
"Oya, Vit… besok materi ajar kita tentang khutbah, tabligh dan dakwah." Lagi-lagi senyumku mengembang sambil menyapanya. Aku bersyukur punya bahan pembicaraan supaya bisa berbicara dengannya. Dia diam saja, lagi-lagi tanpa ucapan terima kasih! Ah, sudah biasa!
Hari ini kos-an sepi, sunyi, tak ada suara-suara yang berarti. Mungkin semua warga sibuk denga mata kuliah di kampus. Aku tau, di kamar sebelah ada Vita. Aku juga tau, hanya aku dan vita yang tersisa di kos-an hari ini. Kebetulan sama-sama punya jadwal libur. ketua pamong bersabda, mahasiswa PPL diberi tenggang sekali seminggu supaya tidak terlalu capek, maklumlah baru praktek. Insyaallah kalau nanti telah resmi jadi buk guru baru lah standby tiap hari di sekolah.
Hari ini ada seminar proposal teman, aku harus menghadirinya. Tidak adil kalau sempat tidak hadir di hari perjuangannya, toh… dia pun hadir ketika aku diseminarkan minggu lalu.
"Vit, Ana ke kampus dulu ya… Rodi seminar jam sembilan ini." Lagi-lagi aku tabah-tabahkan hati setelah sekali lagi di cuekin. Di hati aku berdoa semoga Allah melembutkan hatinya dan bisa menerima aku kembali menjadi sahabatnya. Sayang, persahabatan indah itu harus pupus di tengah jalan setelah sekian lama membinanya.
***
"Boleh bicara, Vit?" aku menghampirinya di kamar. Dia cuek, tanpa menoleh sama sekali, matanya lekat tertuju ke monitor komputer.
"Vit, kamu dengar suara aku kan?" kali ini suaraku terdengar serak. Sedih sekali di cuekin seperti ini.
"Mau ngomong apa?" itu suara Vita. Alhamdulillah akhirnya suara itu terdengar juga. Setelah sekian lama aku menantinya.
"Kita tidak boleh seperti ini terus Vit… diam-diaman tanpa kenal dosa. Sedih hati ini Vit, kita bersahabat sejak lama, sayang hanya karena masalah sepele kita bermusuhan seperti ini. Mari kita rajut kembali benang-benang itu menjadi tali ukhuwah yang lebih indah, mari kita bina persahabatan kita kembali." Airmataku berjatuhan dari pelupuknya. Airmata itu mengalir mengairi pipi mulusku lalu merembes ke sela-sela jilbab ungu yang aku pakai. "Rabb, hati ini sedih sekali." Bathinku pelan.
"Terserahlah…." Hanya itu jawaban darinya.
"Terserah apanya Vit?"
"Ya… terserah!"
"Kamu nggak boleh seperti itu Vit, kasihlah komentar harus seperti apa hubungan kita, harus di bawa kemana persahabatan kita?"
"Up to you!" Itu jawaban singkat yang betul-betul menyinggung perasaanku. Sedikitpun dia tidak menghargai aku sebagai sahabatnya. Dari jawaban ketus itu aku bisa mengambil kesimpulan bahwa vita tak lagi menganggap diriku sahabatnya.
"Terima kasih Vit atas jawabanmu, setidaknya aku tau apa yang harus aku lakukan setelah ini. Maaf kalau selama ini aku tidak bisa menjadi sahabat yang baik bagimu, maaf  kalau selama ini aku sering repotkanmu dan maaf  kalau aku harus mengambil keputusan yang aku sendiri tak sanggup melakukannya. Tapi sanggup tak sanggup aku harus tetap menjalankannya. Airmata bertambah deras membasahi pipi, suaraku gemetar tak terhingga. Sebelum beranjak aku kuatkan hati untuk mengulurkan tangan ingin bersalaman, mungkin jabat tangan terakhir. Alhamdulillah, dia menyambutnya walaupun hanya sekilas saja.
Aku beranjak ke kamar dengan hati pilu. Keputusanku sudah bulat, aku harus hijrah ke tempat lain. Aku tidak mau menjadi sumber masalah di sini. Mengalah bukan berarti kalah bukan??    

CERPEN ISLAMI

Virus mbak Ayu

seperti biasa, sore bakda magrib anak kontrakan gang 1 itu keluar membeli makan. Sejak 2 bulan terakhir memang mereka tak masak sendiri lagi. "nggak sempat lagi" begitulah kata mereka. Biasalah mahasiswa tingkat tinggi.Tak saperti biasanya sore ini mereka keluar semua mewujudkan rencana kemarin untuk makan bareng di warung lesehan Cak Mamat.
Para jilbaber memenuhi lorong kecil,percakapan terdengar riuh. mulai obrolan menu makan, model jilbab, serta komentar tentang tetangga mereka. hmmmmmmmmm,....rame dan seru banget. tak sadar mereka sudah sampai di warung Cak Mamat.
"Bebek 5 pak", pesan Mira.
"lele 3 pak minumnya es t eh 8", tambah Aray.
Sambil menunggu pesanan mereka kembali ngobrol. Kebiasaan buruk...!!! mereka berkomentar tentang apa saja yang ada di sekitar mereka, termasuk pengamen yang kian banyak.
"Zzzzt.....lama ya? lapar banget ni..."celetuk Nia.
"Sabar lah!"sahut satu di antara mereka.
tak lama kemudian pesanan datang. Bersamaan makanan yang dipesan siap disantap ada dua orang masuk. tepatnya seorang laki-laki bersama perempuan berjilbab yang tampak begitu kalem dengan jilbab lebar abu-abunya.
"Ayu!" Mira mengenalnya dan memanggil.
"Eh Mira", respon Ayu singkat.
Lelaki di sampingnya tersenyum kemudian saling pandang dengan Ayu. Mira melanjutkan makannya sedangkan Ayu memesan makanan bersama lelaki tampan itu. mereka memilih posisi duduk di pojok ruangan. Sebenarnya mira penasaran, siapakah lelaki itu? ia mencoba khusnudzon. Mungkin si tampan itu adiknya. Apalagi Ayu masuk dalam jajaran pengurus harian jamaah masjid. tidak mungkin ia melakukan hal yang tak sesuai syari'at. Pikiran Mira terus berpetualang, tangannya dengan teliti melepas daging bebek dari tulangnya. Ha...piringnya sudah bersih. teman-teman yang lain benar-benar menikmati makan malam itu. Subhanallah,..indahnya kebersamaan ini.
***
perjalanan kembali ke kontrakan terus dihiasi wajah-wajah ceria. Tampak benar persaudaraan mereka yang kuat. Di antara mereka,Mira yang dituakan dan dijadikan panutan. Pembawaannya yang selalu anggun tapi berwibawa bisa membuatnya dekat dengan semua anggota kontrakan itu. Sesampainya di kontrakan mereka Shalat Isya berjamaah.
"Mbak sepertinya mbak yang tadi ketemu kita waktu makan nggak asing ya? kayaknya aku pernah ketemu gitu" Sita, mahasiswi semester awal itu tiba-tiba mendekati Mira.
"Ya seharusnya kenal lah, itu mbak Ayu, ketua departemen keputrian Masjid dek." jawab Mira santai.
"Itu tadi suaminya ya mbak?" tanyanya lanjut.
"Aku pernah lihat cowok itu di jurusan apa gitu?"sambung Lala sambil mengingat-ngingat.
"Setahu mbak, Ayu belum menikah. mungkin adiknya atau keluarganya lah" Mira mencoba menanggapi.
"masa' sih mbak kalau saudara kyak gitu sikapnya, kayak suami istri tau1" seru Lala,memang lala yang paling awam karena kerjaannya hanya belajar dan belajar. Tapi kalau ngomong ngotot.
"sudahlah, InsyaAllah mbak Ayu mngerti dengan siapa ia boleh bergaul.Ayo disiapkan materi untuk ujian besok" Mira menyudahi obrolan itu lalu masuk kamarnya. Di kamar Mira segera mengambil hp-nya. memang jarang ia ketemu Ayu, hanya beberapa kali pada event-event besar masjid. Mira sudah bekerja jadi sudah tak sesering dulu waktu masih kuliah mengikuti acara masjid. diketiknya SMS itu
'Assalamu'alaykum ukhti...kaifa haluk? kangen nih dek, udah lama kita nggak diskusi?"
sms terkirim...lama tak ada jawaban. Mira membaca buku yang baru kemarin dibelinya. Ya, buku tentang sifat-sifat mulia muslimah. Sungguh indah muslimah itu, setiap tutur katanya menentramkan, tingkah lakunya menjadi cerminan. balutan jilbab mengamankan setiap keindahan yang Allah titipkan. Muslimah sejati yaitu yang selalu menjaga perangai mulia itu. setiap aktivitas dalam hidupnya adalah dakwah. Subhanallah...
hp-nya berdering.Ayu memanggil...
"Assalamu'alaykum..."sambut Mira segera.
"Wa'alaykumussalam warakhmatullah mbak. wah alhamdulillah mbak kabar ane baik-baik. mbak sendiri gimana? udah kerja dimana sekarang mbak? lama kita nggak ketemu"jawabnya dengan memberi tumpukan pertanyaan kembali.
" Alhamdulillah baik-baik juga. sekarang mbak ngajar di SMP. iya ni lama nggak ketemu, tadi juga ketemu nggak bisa ngobrol" jawab Mira dengan nada datar.
" Iya mbak", Ayu menjawab singkat. nadanya melemah.
"Siapa tdi yu? dijenguk saudara ya?" Mira mulai mencari jawaban atas rasa penasarannya tadi.
"oh itu" nadanya agak terbata-bata.
"Atau jangan-jangan tadi suami anti ya? wah kok nggak ada kabarnya?" pancing Mira lagi.
"Belum mbak, tu tadi saudara" lagi-lagi Ayu menjawab dengan terbata-bata.
Obrolan beralih tentang kondisi masjid saat ini, tak lupa Mira menanyakan kondisi para kadernya. Sepertinya baik-baik saja. Obrolan berlangsung hampir 30 menit.
"Wa'alaykumussalam warahmatullahi wabarakatuh" percakapan mereka berakhir.
Mira teringat beberapa adik tingkatnya yang pernah bercerita tentang keadaan pengurus masjjid yang kian hari acapkali mengecewakan. sikapnya seringkali tak mencerminkan sebagai muslimah yang sejatinya. akhir-akhir ini sering ada selentingan kalau banyak pengurus masjid yang terserang VMJ (virus merah jambu). Cinta Lokasi antar pengurus putra dan putri. Tapi sepertinya dari obrolan dengan Ayu tadi, semuanya baik-baik saja,gumam Mira. ia meneruskan membacanya.
***
4 bulan kemudian. Masa wisuda di kampus Mira (dulu,..hehe..) tiba.
Kebahagiaan terpancar dari wajah-wajah wisudawan wisudawati yang berhasil menyelesaikan kuliahnya itu. Keluarga mereka ikut merayakan hari bahagia itu, semua bersuka cita.
Sore ini Mira mengisi kajian kelompoknya. tepat pukul 16.00 semua sudah hadir. Kajian dipenuhi dengan diskusi.
Pukul 17.30, kajian selesai dilanjutkan shalat maghrib berjamaah.
"Mbak buru-buru mau pulang ya? Ria menghampiri Mira;
"Ada apa dek? nggak buru-buru ko" jawab Mira
"Ada yang mau saya bicarakan sebentar mbak"
"Ayo di kontrakan mbak saja, gimana? minta Mira karena hari kian malam.
"Iya mbak"
Sesampai di kontrakan, belum lagi mulai cerita, Ria menangis. Mira dibuatnya kebingungan namun ia tetap tenang menunggu Ria berbicara.
"Mbak saya tadi ketemu mbak Ayu di hall kampus", Ria mulai bicara masih sambil ter-engah-engah.
"Dia jadi pendamping wisuda Ali mbak, saya nggak terima dengan semua ini" lanjut Ria.
Hah, Mira semakin bingung dibuatnya..........
________bersambung ya teman-teman______insyaallah segera,ni ada acara yang tidak bisa ditunda.InsyaAllah segera. tlg komentarnya ya....

CERPEN ASYIK

cerita anak emo

matahari bulat,besar,terlahap lautan luas. burung-burung yang berkicau riang,kini mulai tergantikan oleh kelelawar yang berterbangan,membelah cakrawala. angin mulai tak bersahabat, membuatku menggigil, membuat ombak yang begitu besar, bergulung-gulung...berkeja
ran. aku melihatnya. tatapannya sangat kosong. aku dapat rasakan kegalaun dihatinya,keresahan yang tengah mendera fikirannya. dia Nina, sahabatku. kini dia tengah bersedih hati, terpukul,terpuruk,tak berdaya,karena takdir yang tengah membuatnya terluka. akupun merasa hidup ini benar-benar tak adil untuknya. takdir begitu kejam. Nina sangat terpukul ketika menyadari bahwa dirinya abnormal. dia tak sama dengan perempuan lainnya. dia lesbian!. aku terkejut mendengar ungkapan hatinya itu. telah lama dia memendam perasaan cintanya terhadap Sharon, sahabat kami. ya...Sharon memang cantik. dia primadona di sekolah kami. banyak laki-laki yang menginginkannya. dia sempurna. kecantikan, kekayaan, kepintaran, dan kerendahan hati...semua dimilikinya. pantas jika semua orang mendambakannya. namun aku bukan termasuk orang-orang itu. aku senang dapat bersahabat baik dengan sharon dan nina. seandainya Sharon tau bahwa Nina mencintainya...aku yakin,Nina akan sangat bahagia. karena diya akan kembali tersenyum bersama kami. namun Nina tak ingin ungkapkan perasaannya. Sharon bukan Lesbian. Sharon tak mungkin mencintai nina. dan NIna tak ingin menjauh dari Sharon. dia memilih diam. merasakan sakitnya menjadi seorang lesbian. mungkin hatinya telah hancur berkeping-keoing. aku melihat airmatanya jatuh. lalu dia duduk merangkul lutut. akupun duduk, lalu mengusap kepalanya. "sebaiknya lu ungkapin ke Sharon,Na?!". kataku,pelan. hening...yang terdengar hanya gemuruh ombak. dan titik-titik air yang membasahi pasir. sepertinya hujan akan turun. "mungkin lesbian kaya gue gak pantes jatuh cinta,raff!" katanya sambil terisak. aku sedih bukan main. aku merangkulnya, mencoba menenangkannya. "lo jangan berfikiran kaya gitu!. siapapun berhak jatuh cinta!" "tapi gue gak bisa dapetin cinta gue,raff!!" "lo harus ungkapin ke Sharon!. lo gak boleh terus-terusan terpuruk kaya gini!". "tapi Sharon bakal jauhin gue!!" "gak mungkin!. Sharon cewe yang baik!. gue yakin dia akan tetep jadi sahabat lo!". "gue gak yakin,raff!" "lo harus yakin!. Sharon sahabat kita, bukan orang lain!". tatapannya masih kosong. kini badannya kuyup, tersiram air hujan. langit seakan menangis,karena Nina menangis. "raff, lo suka Sharon?". tanya Nina mengejitkanku. "kenapa lo tanya kaya gitu,na?" "semua orang suka sama Sharon. gue yakin,lu juga sama..." "kenapa lo jadi paranoid? gue seneng sahabatan sama dia. begitu juga sama lo!!" "gue pengen lo cinta sama Sharon!". "maksud lo?" "Sharon sayang sama lo! dia cinta sama lo!. dia sering cerita ke gue!" dadaku sesak. rasanya sulit bernafas. tenggorokanku tercekat. jantung inimseakan berhenti berdetak. dan darah-darahnya berhenti mengalir di urat saraf. mataku meneteskan air mata. aku ingin mati, karena aku telah menjadi penyebab NIna tak ungkapkan perasaannya. Nina menatap mataku. aku benar-benar menyesal. kuharao ini mimpi. kuharap Nina salah berucap. "lo harus jagain Sharon buat gue!". sambungnya lagi. aku tak sanggup mendengar kata-katanya lagi.aku berlari meninggalkannya. aku tak dapat terima semua ini. aku tak pantas bertemu dengan Nina. aku yang membuatnya terpuruk dan terluka. fikiranku kacau! bagaimana mungkin ini terjadi. mengapa Sharon harus mencintaiku?. seandainya Sharon tau bahwa Nina mencintainya. dan seandainya Nina tau bahwa yang membuat aku atk mencintai Sharon adalah dirinya. bagiku Nina bagai bidadari. aku mencintainya. aku ingin menjaga dan menyimpannya dahatiku, selamanya. aku tak mengerti mengapa ini semua menimpaku. "raff, kok NIna gak sekolah?" tanya Sharon di kantin sekolah pada jam istirahat. "gak tau..gak ada kabar!". jawabku. "balik sekolah kerumahnya,yuk?!" "hah...!!!???. o..ok.." kataku. sebenarnya aku masih ragu untuk menemui NIna. aku benar-benar merasa bersalah. namun aku tak boleh meninggalkannya. dia butuh seseorang. dia sangat rapuh. aku takut kehilangannya. dan betapa terkejutnya aku, ketika mendengar kabar bahwa Nina dilarikan kerumah sakit tadi malam, setelah dia pingsan, karena nekat menenggelamkan diri ke laut, tadi malam. kini rasa bersalahku semakin menjadi-jadi. seandainya aku tak meninggalkannya kemarin,Nina pasti akan baik-baik saja. AAARRRGGGHHH...maafkan aku,Nina. aku segera menjalankan motorku dengan kecepatan penuh, menuju rumah sakit. tanpa sadar, aku telah meninggalkan Sharon dirumah Nina. aku takkan memaafkan diriku, jika terjadi sesuatu dengan NIna ku. setibanya dirumah sakit, Nina tengah duduk di tempat tidur, bersama laptop yang tengah di operasikannya. dia sedikit terkejut melihatku datang. aku segera memeluknya. tak peduli apa yang tengah dikerjakannya. "maafin gue, na..coba gue gak ninggalin lu kemaren...!!" "apaan si lo?!. justru gue benci, gue masih hidup!" katanya sambil melepaskan pelukanku. aku terbelalak.. "kenapa ngeliatin gue kaya gitu?". tanya nya. "gue gakkan ngebiarin lo mati!!". kataku. dia tertunduk,terdiam. "gue sakit,Raff!!.gue gak sanggup hidup jadi lesbian!!". Nina terisak. "gue gak peduli!. lo mesti hidup buat gue!. karena gue sayang sama lo!. gue cinta!". kataku. kini NIna yang membelalakan mata. dia seolah tak percaya. lalu dia kembali tertunduk. "kalo gitu lo mau jagain Sharon buat gue?gue pengen lo jadian sama Sharon!" "lo yang harus jadian sama dia!. gue gak mau liat lo menderita!" "gue seneng kalo lo jadian sama Sharon!. karena gue mau pergi!". kata Nina sambil memegangi dadanya. dia terlihat susah bernafas. "kemana? lo mesti tetep disini. gue gak bisa hidup tanpa lo!!", kataku,terkejut melihatnya terus memegangi dada. sepertinya sangat sakit. tiba-tiba saja badan Sharon terkulai lemas. dia jatuh keyempat tidur dari posisi duduknya. aku terkejut. aku segera memeriksa matanya, memeriksa denyut nadi, dan nafasnya. aku segera memanggil dokter setelah mendapati udara tak lagi berhembus dari hidungnya. lalu dengan panik, aku memanggil suster. dan memelukknya stelah suster berkata dia ttelah mati. aku mejerit. aku menangis. aku memeluknya. dan tak henti ucapkan namanya. aku tak ingin kehilangan Nina. hanya dia yang mampu membuatku tersenyum. namun takdir berkata lain. aku tak berkutik,selain pasrah. ternyata dia sengaja menelan obat penenang yang melebihi dosis. dan aku akan mengingat dan melaksanakan pesan terakhirnya untuk menjaga Sharon...

CERPEN ASYIK

Cinta ku bersemi di balkon kamar

Aku mencintai orang yang sama sekali tak mengenalku,itu sangat kedengaran bodoh. aku sering sekali jumpa dengannya,aku hanya berani melihatnya dari kejauhan.Bahkan aku tak tahu namanya. aku sering melihatnya di tempat les ku,tapi beberapa minggu yang lalu dia keluar.maklum sudah tahun ajaran baru.mungkin dia hanya ingin mengejar ketinggalan pelajarannya di tahun ini saja. di tahun pelajaran yang baru,aku tentu bersemangat masuk ke sekolah "Hey chik,sumringah banget lo hari ini?" Kathy temen akrab ku merasakan semangat ku juga."Iya dong,tahun ajaran baru.mudah2an aja dapat anak baru yang ganteng.ahahah" Aku tertawa bersama Kathy. "Chika,lo tau gak,kalo permintaan lo udah di kabulkan." Khaty tersenyum padaku. "Hah? permintaan apa?" tanya aku bingung. "Yaelah,anak baru. ada anak baru di kelas kita.GUANNTTEENGG BANGEET." ujar Khaty. "siapa?" tanyaku penasaran. "udah http://cerpen.net/submit/deh,sekarang kita masuk ke kelas dan lo lihat betapa gantengnya dia,hahaha." Aku yang sangat penasaran buru2 datang ke kelas,dan WOOWWW,anak2 1 kelas,gak cowok,gak cewek mengerumuni salah satu meja. "Lo liatkan? anak2 pada mengerumuni dia?" ujar Khaty. Aku yang sangat penasaran ikut mengerumuni. aku terdiam sejenak. benar kata Khaty anak itu sangat ganteng,terang aja,blasteran ternyata. dengar2 dari anak yang mengerumuninya dengan segudang pertanyaan,dia blasteran manado-inggris. dan dia baru saja datang ke indonesia,namun dia mengerti berbahasa indonesia yang benar. "Eh Mike,rumah lo dimana sih." tanya salah satu temanku yang mengerumuninya. "daerah setiabudi." jawab mike cuek. tak terasa bel tanda masuk pun berdering,....
000
sepulang sekolah,aku naik bajaj pulang. sesampainya dirumah,tepatnya di depan gerbang,aku melihat ke arah kanan ku. seseorang dengan seragam sma,naik motor dan membuka gerbang rumah itu."Wah,akhirnya,rumah kosong itu di tempati juga." Kataku pada diri sendiri. ketika aku mau masuk ke rumah,ku lirik sedikit laki-laki yang menaiki motor tadi,ia membuka helmnya dan berjalan memasuki rumahnya.aku sangat terkejut,karena laki2 itu Mike.anak baru di kelas ku yang super duper ganteng. aku tersenyum kecil,dan masuk kerumah. sesampainya di kamarku,aku beranjak ke balkon kamarku sambil memencet beberapa tombol di handphone ku,dan meletakan handphone tersebut di telinga. terdengar suara Khaty dari kejauhan sana." HALO?" sambutnya. "Halo Khat,gue mau cerita,lo tau gak ....." aku menceritakan panjang lebar tentang Mike yang menjadi tetangga baru ku. Khaty tampak histeris mendengar ceritaku. tanpa ku sadari sosok laki2 ganteng dengan bertelanjang dada sedang bersandaran di balkon kamarnya sambil memegang laptop.YAH itu Mike,Balkon kami kebetulan berhadapan. dengan seribu alasan ku tutup telpon Khaty. dan Menegur Mike,balkon kami tak terlalu jauh jaraknya,sehingga kemungkinan besar ia bisa mendengar." MIKE." Sapa ku riang. Mike pun lihat ke arahku. "Hey,kamu. Kamu anak satu kelas ku kan?hmm,siapa namamu?" tanya Mike. Aku "Chika,Wah ternyata kamu tetanggaku ya? yaampun dunia ini sempit." dan kami terus bercerita. semakin hari kami semakin dekat tidak di sekolah ataupun dirumah,kami mempunya kesamaan,mulai dari hobi,aliran musik dan banyaknya,aku merasa cocok.
2 bulan kemudian....
Mike sering menjemput dan mengantarku kesekolah,tak heran banyak orang yang cemburu dengan ku,dan menyangka kami pacaran. aku sendiri mulai menyadari benih2 itu,namun aku tak mau memimpikan yang tinggi-tinggi. Kami juga sering mengobrol di balkon hingga larut malam,malah sering curhat2an,dan aku juga menceritakan laki-laki yang sampai sekarang masih aku taksir,dan tak tahu namanya itu. Mike tertawa ketika aku mengatakan itu,ia sama sekali tak percaya dengan "LOVE AT FIRST SIGHT" aku sih tak ambil pusing,itu haknya jika tak percaya.
Malam minggu,sekolah kami mengadakan acara "MUSIK ON SCHOOL." acaranya di mulai jam 19.00. siswa di perbolehkan membawa teman dari luar lingkungan sekolah,Mike menawarkan ku untuk pergi bersama,tentu saja tak ku tolak."HMM,Chik,kamu gak keberatan kan kalau aku juga bawa teman lain?"tanya Mike,aku sedikit kecewa. tapi apa boleh buat. "Ya,tentu saja itu hak mu." jawabku ringan. "Terima Kasih Chika CAntik." aku tersenyum ketika Mike memuji ku.
Tiba saatnya malam minggu,aku berdandan habis2an agar terlihat cantik.ternyata Mikee sudah menunggu ku. aku cepat2 menyelesaikan dandanan ku dan menghampiri Mike. "Hai Mike." sapaku. "Hai juga chik,kamu tampak sangat cantik hari ini.hahaha." puji Mikee. "Iya donk,supaya ntar di acara aku dilirik laki-laki. abisnya gak betah jomblo terus.hhhehehe." sahutku ringan. "Wah,aku selalu melirik kamu,tapi kamu saja yang tidak sadar." aku sedikit salting dengan kata-kata Mikee tadi. "Eh Mike dimana teman kamu?" tanya ku bingung. "Oh temanku sudah pergi duluan ke acara sekolah kita. dia pergi dengan temannya ternyata.hmm,sudah tidak ada yang di tunggu kan?" tanya Mike. "Tidak.Kita berangkat sekarang."
sesampainya di sana,banyak yang iri dengan ku karena bisa datang dengan Mike,sampai2 ada yang menuduhku memakai "PELET",hiiyyyy. Mike pergi mencari temannya,untuk dikenalkan kepadaku. tak lama kemudian ku lihat Mike berjalan ke arahku dengan laki-laki yang tak kalah ganteng,dan aku sangat terkejut,bahwa laki-laki di samping Mike atau tak lain temannya itu adalah Cowok yang selama ini ku taksir tanpa tau namanya. tanganku dingin dan aku sangat gerogi. "Hey Chik kenalkan ini sahabatku,Niko." lalu Mike melihat ke arah Niko cowok pujaan ku itu. "Niko,ini Chika teman sekaligus tetanggaku heheh." Aku pun berjabat tangan dengan cowok pujaanku itu yang ternyata namanya niko. Aku sangat gerogi. "Sepertinya kita pernah bertemu,wajahmu tak asing lagi." tanya Niko antusias. aku tak berani menjawab pertanyaannya. "Hmm,iya,aku juga merasa kita pernah bertemu tapi tidak tahu dimana." jawabku bohong,ia hanya menggangguk dan tersenyum. malam ini kuhabiskan dengan degub jantung yang kencang.
sesampainya di rumah,aku menceritakan semuanya kepada Mike,kalau Niko adalah laki2 pujaanku yang hilang bagai di telan bumi,ekspresi Mike cuek. aku merasa kalau Mike sedikit cemburu. "MIke,kamu cemburu?"tanya ku penasaran. "HAH? cemburu? dengan kamu? GOSH ! gak mungkin lah,kita kan teman." ketika Mike mengatakan kalimat terakhir,jantungku terasa di hantam badai,saat itu aku tahu,kalau aku mencintai Mike dan Niko.
Aku mulai akrab dengan Niko,kami bertukar nomor hp,semakin lama semakin suka aku dengannya,ketika saat itu Niko menembak ku."Kamu mau gak jadi pacarku?" aku terdiam seribu bahasa,tangan ku dingin.tapi kenapa aku tak senang? padahal inikan yang ku tunggu2? "maaf Nik,aku pikir2 dahulu,beri waktu aku 2 hari." niko pun mengangguk tanda setuju. lalu dia mengantarku pulang.sesampainya dirumah aku menceritakan hal itu kepada mike di balkon kamar kami.Wajah Mike tampak padam,dan ia cuek,bahkan hanya bergumam."Mike? kamu dengar gak sih ceritaku?" tanya ku heran."sekarang kamu turun kebawah." aku mengikuti saja apa yg Mike bilang,ternyata Mike mengajakku pergi mike suatu tempat.kami tiba di suatu bukit,dari sana aku bisa melihat pemandangan kota di malam hari,tempatnya sangat indah.kami pun duduk di atas rerumputan.
"Kau tahu,Niko sahabatku dan Musuh bebuyutanku?" tanya Mike menerawang ke depan."Hah? musuh?bagaimana bisa?" "aku pernah mencintai seorang gadis,dan aku mengatakannya kepada Niko,tapi niko merebutnya,aku sgt marah,tapi mereka putus,dan aku berdamai dengan Niko. lalu aku mencintai seorang gadis dan lagi2 di rebut oleh Niko,dan sekarang gadis itu telah meninggal,sejak kejadian itu aku pindah ke inggris,lost contact dengan Niko,namun ternyata aku dapat memaafkannya lagi. dan sekarang aku mencintai seorang gadis. dan ternyata niko mencintainya,hal buruknya niko adalah cinta pertama gadis itu?dosakah jika ku rebut gadis itu dari Niko,Chik?" aku merasa Mike menceritakan diriku. "Maksud kamu?" tanya ku pura2 tdk mengerti. "would you be my girl?" aku terdiam sejenak,dan aku tersadar yang kucintai ternyata saat ini adalah Mike buakn Niko,Niko hanya masa lalu,aku pun menggangguk sambil tersenyum,tak lama kemudian,bibir Mike telah mendarat ke bibir ku.
THE END

CERPEN ASYIK

ich liebe der Kinder

Ich liebe der Kinder sehr viel...itu kata yang bisa ku tuturkan dengan manis...aku sangat menyayangi anak kecil, aku terpukau dengan tatapan polos mereka yang tak pernah berhenti untuk menemukan sebuah jawaban.aku tersihir oleh kesederhanaan berfikir mereka yang sederhana dan tanpa tendensi, oleh keluguan berfikir mereka yang bebas dan merdeka dari ketakutan akan salah atau untuk mendapat penghargaan atau pujian dari orang lain. kata-kata yang meluncur cepat dari bibir mereka jika ditanya apa harapan mereka di masa depan yang mungkin masih sangat abu-abu untuk diterka.aku hanya ingin tertawa seperti mereka, tawa yang lugu tanpa beban atau tekanan.aku ingin merdeka seperti mereka, tanpa sekat yang mengikat mereka, bebas memerdekakan pikiran mereka, tidak terbebani oleh tugas, tanggungjawab yang membelenggu.dan entah kenapa, aku selalu berhasil berkelana dalam dunia mereka. aku bisa masuk lingkungan pergaulan mereka dengan mudah, lebih mudah daripada bergaul dengan remaja seusiaku, mereka selalu menyenagiku tanpa alasan yang jelas, meski aku baru 5 menit yang lalu aku mengenal mereka. dan aku ingin selalu berada dalam pusaran dunia mereka, dunia anak-anak yang selalu dipenuhi gelak tawa dan keceriaan, generasi yang akan menjadi penentu seperti apa wajah negeriku di masa depan.itulah kenapa aku sangat ingin bergumul dengan kehidupan mereka yang penuh warna. aku ingin selalu ada untuk melindungi mereka. berada di tengah-tengah anak kecil Kongo, Sudan, Myanmar, atau jazirah Arab yang selalu akrab dengan konflik dan darah manusia, aku ingin berada di sana, di tengah ribuan anak-anak tidak beruntung yang membutuhkan uluran tangan untuk sekedar mendapat kesempatan untuk bernafas. berada di tengah-tengah mereka meskipun hanya untuk menghapus airmata ketakutan mereka. Anak-anak tak berdosa yang harus direnggut oleh kebengisan binatang-binatang yang mencap diri mereka manusia. kenapa harus kebahagiaan anak-anak yang mereka renggut? biarkan mereka tumbuh untuk memberi warna pada dunia, kembalikan kebebasan mereka. lalu kapan keceriaan mereka akan kembali, jika mereka hanya diajar untuk memegang senjata dan merakit bom, jika mereka hanya diajar untuk saling mebenci dan melukai,mereka tidak tahu apa-apa tentang kekuasaan atau kepentingan.mereka hanya ingin HIDUP dan TERTAWA seperti dulu.... Diposkan oleh konigen Rara_trist3 di 22:09 0 komentar

CERPEN ASYIK

AKU BUKAN PILIHAN

Malam terasa begitu dingin seakan – akan buat seluruh penumpang didalam bis jurusan Jakarta – Surabaya itu tambah nyenyak tidurnya dalam lewati perjalanannya. Tak terkecuali juga dengan cowok kurus yang berperawakan mirip vocalis Kangen band (sebuah group band papan atas yang sedang naik daun dibelantika musik Indonesia saat ini).           Kepergiannya Yoex ke Jakarta bukan semata – mata untuk recording sebuah lagu atau untuk masukin master lagu yang sering dia ciptain tapi kepergiannya ke Jakarta hanya untuk melamar Dewi tambatan hatinya yang dia kenal 2 tahun yang lalu ketika Dewi masih sekolah disebuah SMU dikampung halamannya. Pertemuan mereka terjadi ketika Yoex singgah kerumah saudaranya yang kebetulan rumah saudaranya itu tidak terlalu jauh dari rumah Dewi dan disitulah mereka bertemu hingga saling jatuh cinta dan membangun hubungan kasih mereka hingga 2 tahun lamanya.           Hari demi hari mereka lalui dengan kasih sayang serta saling percaya karena menurut mereka rasa saling percaya dan komunikasi adalah faktor utama dalam menjalin hubungan jarak jauh seperti mereka. “tit..tit..tit..” terdengar bunyi dari sebuah handphone usang milik Yoex “Dah maem ma shalat sayank..?” terdengar suara lembut yang tak asing dikuping Yoex “Dah…sayank juga dah maem ma shalat …?” Timpal Yoex “Dah…ya udah aq mao kerja dulu coz ni dah telat” timpal balik Dewi seraya matiin HPnya dan berlalu pergi karena sudah jam kerja..           “cikokol..cikokol…cikokol…” keras suara kondektur mengagetkan tidurnya Yoex yang semalam terlihat nyenyak karena dinginnya angin malam “ah…hampir nyampe nech..” gumam Yoex dalam hati seraya buru – buru ambil tas dan jaket dan bersiap – siap untuk turun karena terminal Kali Deres hampir lagi sampai.           Terik panas matahari serta bau asap kendaraan yang lalu lalang dengan sibuknya semakin membuat panas hari ini. Tapi terik matahari gak menyurutkan keinginan Yoex untuk segera bertemu kekasih hatinya setelah hampir 8 bulan mereka berpisah karena Dewi harus berangkat ke Tangerang untuk kerja disebuah perusahaan konveksi terkenal di Tangerang. “akhirnya nyampek juga…” kata Yoex dalam hati setelah hampir 3 jam bolak – balik nyari alamat kekasih hatinya. Didepan sebuah rumah kontrakan sudah menunggu gadis bertubuh kecil dengan senyum penuh kebahagiaan ketika melihat pujaan hatinya terlihat dari kejauhan dan tanpa pikir panjang Dewi menghampiri Yoex dan ketika mereka berdua berdekatan Dewi memeluk Yoex saking bahagianya Dewi netesin air mata ‘jangan menangis sayank karena aq udah ada disini” ucap Yoex seraya menghapus air mata yang menetes dipipi Dewi “aq menangis bahagia karena selama ini aq kangen banget ma kmo..” tandas Dewi yang hari ini sengaja ijin libur untuk menunggu kedatangan Yoex ”aq pun juga kangen ma sayank” sanggah Yoex seraya merangkul Dewi menuju tempat tinggalnya Dewi.           Rumah kontrakan yang berukuran 6x8 meter serasa ada keceriaan setelah mulai pagi rumah itu tampak lengang karena bapak ibunya Dewi berangkat kerja. Canda tawa warnai isi rumah itu ketika mereka berdua saling bercerita melepas rindu setelah sekian lama mereka hanya berkomunikasi lewat handphone dan kini mereka berdua telah dipertemukan lagi.           Sore menjelang dan matahari pun mulai memerah diufuk barat dan adzan magrib pun berkumandang menandakan sudah waktunya shalat maghrib dan mereka pun bergegas untuk ambil air wudlu dan melakukan shalat berjemaah seperti yang pernah mereka lakukan dulu ketika mereka masih dikampung.           Jam hampir menunjukkan jam 7 dan dari luar terdengar suara motor dan dengan sesaat muncul dua sosok tubuh yang tak lain adalah bapak ibunya Dewi yang baru pulang kerja, tanpa aba – aba Yoex dengan bersalaman dengan mereka berdua dan memperkenalkan diri kalau kedatangan dia kesini untuk meminang Dewi secara pribadi dan sekaligus menyampaikan salam dari orang tuanya Yoex “Kedatangan saya kesini adalah untuk menyambung tali silaturrohim” ungkap Yoex dengan nada halus “maksudnya…?” sergah ibu Dewi “saya ingin melamar putri bapak ibu dan sekaligus ingin menyampaikan salam dari orang tua saya” jawab Yoex dengan ramahnya “salam apa…?” tampak kerutan dikening mereka menandakan bermacam pertanyaan yang ada didalam pikiran mereka “ada salam dari bapak ibu, mereka berharap bapak ibu bisa pulang kampung untuk meresmikan hubungan saya dengan Dewi” sanggah yoex dengan wajah penuh harap cemas. “gimana ya..jujur kami tidak bisa pulang dan begitu pula kami juga tidak bisa menerima kamu sebagai menantu kami” jawab mereka dengan tegas dan pernyataan mereka membuat Dewi juga Yoex saling menatap seakan ada rasa tidak percaya atas semuanya karena selama ini orang tua Dewi enjoy – enjoy atas hubungan mereka berdua, “sebelumnya saya mohon beribu – ribu maaf karena telah lancang terhadap bapak ibu menanyakan hal ini tapi apa sebenarnya yang menjadi alasan bapak ibu sehingga tidak bisa merestui hubungan ini…?” Tanya Yoex dengan nada halus. “kami tidak bisa beri alasan karena itu hak kami” sergah ibu Dewi dengan nada yang agak tinggi “Dewi..sekarang juga kamu pilih orang tua atau dia” Tanya ibu Dewi dengan tangan kiri menunjuk muka Yoex seraya tangan kanan memegang pinggangnya dan dengan nada yang sangat tinggi sekali lagi dia bertanya “jawab Dewi…kamu pilih kami atau pilih dia” sekali lagi menunjuk Yoex, Dewi hanya bisa terdiam tundukkan kepala dan kedua bola matanya tak mampu menahan air mata yang jatuh terurai, diam…hanya diam yang bisa dia lakukan “sayank…jawab pertanyaan ibu” ucap Yoex dengan nada pelan seraya memegangi kedua tangannya “jawab sayank..jawab” dengan penuh tanda Tanya Yoex terus memaksa Dewi untuk menjawab satu pertanyaan yang memang cukup sulit tapi mulut mungil itu tak mampu mengeluarkan kata – kata dan hanya mampu menangis.           Satu jam sudah semuanya duduk terdiam diruang tamu yang berwarna pink itu tak ada sepatah kata pun terlontar dari mulut mereka hingga Yoex mencoba memecah kesunyian itu, dengan memegang erat tangan Dewi yoex berkata “sayank…aq tau semua ini terlalu berat untuk dipilih tapi kita juga gak mungkin selamanya hidup dalam keadaan seperti ini..sudah waktunya sayank bicara apa yang sebenarnya ada didalam hati sayank, ikuti kata hati sayank karena itulah diri sayank yang sebenarnya meskipun harus ada yang tersakiti” ucap yoex dengan penuh sabar, dan sekali lagi yoex berkata”aq gak akan pernah maksa siapapun untuk berada disamping aq termasuk juga sayank karena aq gak ingin ada penyesalan suatu hari nanti atas apa yang kita pilih sekarang” ucap Yoex dengan nada suara rendah seraya memegang kedua pipi yang dibasahi air mata itu.“aku……...aku……” bibir itu seakan tak kuasa ucapin semuanya “apa sayank…apa…?” sergah Yoex seraya memegang erat kedua pipi Dewi “aku……aku….aku milih ortu aku….”ucapnya menagis sambil berlari menangis menuju teras rumah.Mendengar ucapan Dewi yang kluar dari bibir mungilnya Yoex seakan tak percaya atas semuanya karena dia jauh – jauh dari pulau seberang datang ke Tangerang hanya untuk mempertanyakan atas keyakinan mereka selama ini bahwa mereka akan tetap bersama apapun yang terjadi tapi semuanya sudah berubah dan keyakinan itu sudah tak ada lagi.           Dengan wajah tegar Yoex datang menghampiri Dewi meskipun jauh didalam hatinya hancur lebur bersama waktu dan kenangan yang pernah mereka lewati dulu. “sayank…sekarang semuanya udah jelas dan aq udah tau apa sebenarnya yang ada dalam hatimu…terima kasih atas semuanya selama ini Karena udah ngajarin aku tentang arti cinta yang sebenarnya meskipun pada akhirnya aku harus mencoba bertahan sendirian lewati semuanya…jauh dalam hati aku gak pernah menyalahkan sayank juga ortu sayank yang gak bisa milih aku karena aku emang gak pantas menjadi pilihan…”“biarlah semua yang ada dihati ini tetap menjadi yang terindah dalam hidupku dan sampaikan kapan pun engkau akan tetap jadi yang terindah dalam hidup juga hatiku…maafkan aku yang tak pernah bisa menjadi pilihanmu…aku harus pergi dan jangan pernah tangisi semua ini karena yang terindah akan selalu tetap dalam hati hingga kita mati..selamat tinggal sayank dan semoga sayank menemukan arti hidup yang sebenarnya” setelah ucapkan itu semua Yoex dengan senyum dimulutnya seakan – akan menghibur Dewi agar jangan bersedih lagi dia pun menjulurkan tangan untuk pamitan pulang meski capek penuhi tubuhnya karena perjalanan jauh yang ditempuhnya untuk bertemu kekasih hatinya tapi keadaan yang memaksa dia untuk pergi. Dewi hanya bisa menangis dan tak mampu berkata meski sepatah kata pun matanya terus menangis memandang Yoex yang mulai berlalu pergi dengan membawa sepasang cincin serta luka hatinya.           Malam semakin dingin dan dari kejauhan tampak seseorang duduk disamping sungai Kali Deres yang tak lain adalah Yoex yang sedang duduk seakan tak mampu berjalan lagi menahan sakit yang ada dihatinya. Dia duduk terdiam dipinggir Kali Deres dengan menyedot rokok dalam – dalam. Dalam hatinya bergeming “ya Allah kenapa semuanya harus terjadi…kenapa…???” “saikt ya Allah...sakit…Hambamu ini lemah ya Allah..” sambil menangis dia seakan akan menangisi nasibnya hingga akhirnya dia pun teringat ucapan kakak perempuannya kalau “APA YANG KITA RENCANAKAN TAK SEINDAH RENCANA ALLAH DAN KITA MANUSIA HANYA MAMPU BERUSAHA TAPI SEMUANYA ALLAH YANG NENTUIN” setelah itu dia terdiam dan memandangi dua cincin yang dia bawa untuk melamar kekasih hatinya, tanpa pikir panjang dia langsung masukin kedua cincin itu kedalam sakunya dan langsung melompat kedasar sungai Kali Deres sambil berteriak “SELAMAT TINGGAL MASA LALU..”.            Waktu demi waktu pun berlalu dan lupakan semua yang terjadi karena sekarang hampir 2 tahun Yoex mulai bisa melupakan semua mimpi – mimpinya bersama Dewi dan sekarang pun Yoex lebih banyak konsentrasi pada dirinya sendiri untuk menjadi lebih baik lagi karena cukup sekali dia terjatuh dan jangan sampai terjatuh lagi di lubang yang sama. From Yoex to Dewi in Tangerang :Selamat tinggal sayank…Semoga kau temukan apa yang selama ini kau cari…biarlah semua mimpi – mimpi tentang kita tetap jadi yang terindah dalam hatiku…kau tetap yang terindah untukku…  SEKIAN

CERPEN ASYIK

Cinta Yang Menari



Cinta Yang Menari
Ani

Sore ini udara dingin, sinar matahari entah bersembunyi di ufuk barat yang mana. Mendung menggelantung di atas pepohonan bukit. Serasa hujan hendak di tahan – tahannya di dahan dan ranting. Angin masuk menukik dan  merambat ruangan dimana wanita itu menemui sore. Seharian wanita itu diam tanpa mengerjakan apapun. Sehabis mandi kembali kebosanan menyergap, dan  menuju kamar yang mungil. Mengambil beberapa kuas buat memoles wajahnya di depan meja rias, tak lama wajahnya menari – nari di cermin almari itu. Jam tangannya yang tergeletak di meja menujukkan  05.15 sore.
Memang biasanya setiap hujan turun di akhir senja wanita itu akan menghadap jendela, untuk waktu beberapa lama. Entah harus bagaimana dia menerlantarkan sisi hatinya, Sedihkah?
Wanita  itu kemudian berdiri menyandarkan tubuhnya yang semampai di gigir jendela. Matanya masih berlari di serpihan hujan yang tiba – tiba  dengan lincah menggelisir di halaman  rumah. Dia masih menggembalakan pikiran - pikiran dan segenap kenangannya di padang tiah hatinya.
Wanita itu membatu dalam kesunyian yang bungkam abadi. Wanita itu kemudian membuka penanggalannya yang  menggantung di samping jendela. Sambil kembali meratap pandang ke arah hujan yang rinai, wanita itu mengheningkan kelengangan ingatannya.
“Seberapa kuat kau menipu dirimu?” bisiknya kepada jendela - jendela yang lengas berair.
Dan bayangan – bayangan itu kembali membuncah dalam matanya, menenggelamkan seluruh seluruh gelora kehidupannya.
****
“Bu.. Bibah  berangkat sekolah” teriaknya ke belakang. Ibunya hanya tersenyum ketika melihat anak gadisnya yang dengan terburu – buru membawa tas. “Hati – hati di jalan ya nak!” Begitu  kata ibunya waktu itu.  
Motornya yang berwarna merah menyala dihidupkannya,  bunyinya masih halus. Dia merasakan hentakan lirih dan setelahnya motor itu hendak mengantarkan ke sekolah. Namun baru beberapa meter berjalan, beberapa rombongan mobil melewatinya dan dari spion melihat mereka berbelok ke kanan memarkir mobil itu di depan ruman Pak Haji Bakir. Orang tuanya  sendiri.
Dan di tempat sekolah dirinya bergulat dengan ujian terakhirnya di SMA.  Soal – soal itu  memaksa otaknya untuk berkonsentrasi lebih lama. Dan menit  demi menit berlalu, akhirnya selesai sudah siksaaannya hari ini. Dan bel berdentang 3 kali, murid pun berlarian pulang. Sedang dirinya sendirian tak menuju ke sepeda motornya di parkiran tapi berjalan ke taman di depan sebuah kelas.
“Sini Bibah” lambai tangan seorang pemuda yang berkacamata. Namanya Arman. Pemuda desa yang sederhana itu saja yang sanggup memikat cinta pertamanya. Mungkin pemuda itulah  yang mengenalkan makna cinta secara khusus pada dirinya. Setengah berlari dirinya menuju ke pemuda itu yang dengan wajah berpendar menunggu. Pemuda itu memegang sebuah buku yang ia sangat paham buku jenis apa yang mesti dibawanya.
“Sudah lama nunggu ya Kak?”
“Sudah, kira kira setahun yang lalu”…jawab pemuda muda itu bercanda.
“Wah pantes jenggotnya sudah panjang.. ahh Kakak selalu saja menggodaku.” Kilah Bibah sambil jari tangan lembutnya mencubit kekasihnya.
“Aau sakit” teriak Arman, dan Bibah tak begitu saja melepaskan kekasihnya. Kepalan tangannya lalu dengan gemas memukul – mukul  bahu pemuda itu. Dan buku tipis  itu terjatuh. Buku dengan cover warna hijau muda dengan latar burung - burung terbang menuju pepohonan di tengah gurun itu itu berjudul Percakapan Para Burung.
“Pengarangnya Fariduddin Attar, seorang sufi dari Persia Bibah” Kata pemuda itu dengan lugas, ketika Bibah mengambil buku yang terjatuh itu.
“Ini novel apa kak?”
“Ini roman alegoris yang berisi nasib para pecinta. Isinya tentang perjuangan ribuan burung untuk menemui raja para burung yang bernama Simurgh. Raja burung itu tinggal di sebuah tempat yang amat jauh, konon melewati 7 lembah yang begitu jauh. Sehingga harus bertahun - tahun mereka terbang”
“Lalu mereka bertemu dengan raja burung itu” Tanya Bibah waktu  itu.
“Iya akhirnya dengan gairah dan cita – cita yang melambung tinggi akhirnya sebagian dari mereka bisa berhasil. Jumlahnya hanya 30 burung yang sampai. Sedangkan ribuan yang lain mati dan mengundurkan diri di tengah jalan”
“Jadi tidak semuanya Kak, kenapa?”
“Karena hanya pecinta sejatilah yang akan sanggup menemukan cintanya. Termasuk juga manusia” Begitulah Arman mengakhiri ceritanya.  
Setengah jam mereka bercakap, sekolah sudah mulai lengang. Hanya beberapa guru yang sibuk menata tas dan pak kebun yang sedang menyapu halaman - halaman sampah yang berserak. Akhirnya keduanya pulang, Arman mengambil sepeda usangnya dan Bibah menghidupkan motornya. Di mata kekayaan orang tua Bibah, Arman hanyalah nyamuk kecil di depan rajawali. Walaupun dia siswa tercerdas sehingga terpilih menjadi ketua OSIS, orang tuanya hanyalah buruh tani yang miskin. Sungguh kontras nasib keduanya. Mereka pulang berdampingan dengan angin yang berdesir di tengah jalan yang mereka lalui.
***
“Bibah, tadi pagi ada tamu dari luar kota. Temannya ayah dulu di dinas militer, dia datang bersama anaknya?” kata ayanya malam itu  ketika mereka sekeluarga sedang makan malam.
“Memangnya kenapa yah?” Tanya gadis mungil itu.
“Aku terikat janji muda untuk menjodohkan antar anakku dan  anaknya jika sudah dewasa”  kata  ayahnya menjelaskan.
‘Yah aku kan masih sekolah masakan mau menikah. Aku harus menyelesaikan sekolah dulu” Jawab Bibah mulai bimbang, hatinya makin galau. Untuk gadis seumurannya masalah nikah adalah peristiwa yang amat jauh dari jangkauannya. Terkadangan Mungkin muncul dalam hayalannya tapi tentu amat jarang.
“Ah gampang itu Bibah nanti di tempat suamimu itu kau bisa sekolah setinggi mungkin?”
“ Tapi yah, aku juga ingin mencari jodoh sendiri seperti Mbak Limah”
“Tiap jodoh berbeda Bibah, Mbak mu memang dulu ayah pebolehkan, tapi kau harus menikah dengan Hamid anak Pak Bambang yang datang kemarin?”
“Tidak yah aku akan minggat jika ayah tetap jodohkan aku” lawan gadis itu.
“Bibah berbaktilah pada orang tuamu, sekali ini saja. Menikahlah tanpa kau punya niatan apapaun. Hanya niatan membahagiakan orang tuamu saja sudah cukup. Hamid seorang Perwira di Dinasnya. Ayah yakin kau akan bahagia. Seminggu lagi kau lulus dan minggu depannya kau ku nikahkan dengannya. Dia akan membawamu ke Maluku tempatnya berdinas.
“Bibah belum mau menikah!” Bibah berlari meninggalkan meja makan. Dan berhari - hari dia menangis. Hanya saja ibunya memberi pengertian dan  membujuknya berulang kali.
“Menikah bukan hal yang sangat penting dalam hidup Bibah. Ibu saja dulu menikah muda dengan ayahmu tanpa berkenalan dahulu. Buktinya ayah dan ibu bahagia. Apalagi Keluarga Pak Bambang banyak berjasa dulu waktu ayahmu masih melarat. Beliau yang mengajak ayahmu  menjadi kontraktor dan meminjami seluruh permodalan serta mencarikan order proyek” begitu kata ibunya mengiba – iba. Dan akhirnya dengan beragam penjelasan dan paksaan dari orang tuanya dia menerima lamaran dari keluarga teman bapaknya.
Hari selanjutnya gadis mungil itu kemudian membatu di hadapan Arman. Saling beradu pandang dan saling bisu. Hanya tangis pecah yang sanggup mengurai kata hatinya.  Kata - kata yang bermuara pada  sungai yang lapuk dengan tangis dan kepiluan yang meleleh di dadanya. 
 “Ada apa Bibah? Kenapa menangis?“ Tanya pemuda itu. Mereka duduk di depan sekolah setelah ujian praktek usai.
“Aku disuruh menikah dengan calon dari orang tuaku Kak“. Air matanya kemudian mengurai kepedihan demi kepedihan. Dan disambut oleh mata pemuda berkaca – kaca, tapi tak ada satu air matanya yang rontok. Semuanya ia tahan di kelopaknya, ia tak mau cengeng. “Bukankah pecinta adalah manusia yang tangguh” kata – kata itu selalu menggurat dalam jiwanya.  Dan kebisuan menemani mereka begitu lama. 
“Bibah, jika kau memang mencintaiku maka aku pun akan melakukan kecintaan yang sama. Tapi perintah orang tua tak boleh di langgar. Kau ikutlah nasehat orang tuamu.” Katanya memecah kebisuan itu.
“Dan ini aku berikan buku Percakapan Para Burung Untukmu Bibah”.   
Dan perpisahan menjadikan keduanya runtuh dalam tangis. Hati mereka tercabik – cabik.  Mereka berpisah seperti pengembara asing yang saling merangkai mimpi dan melintasi jarak waktu yang tak pernah dilalui bersama kembali. Dan perpisahan itu tak ayal menyisakan kebimbangan yang dalam. Apakah taqdir akan menemukan mereka.
***
“Kini aku bertemu dengan mu  Kak Arman” desisnya lirih ketika ia menyudahi tamasya hatinya di masa lampau. Kepedihan makin dalam menggurat dasar hatinya ketika dia berjumpa setelah 6 tahun berpisah. Di sebuah lokasi wisata air terjun 2 minggu lalu ketika ia pulang dari Maluku dia menemukan pemuda itu  sedang berdiri memandangi air terjun. “Aku belum menikah Bibah..” sepotong kata itu seperti mengiris hatinya dengan sembilu. Bibah merasa kalah sebagai pecinta.
“Nama Habibah Azkiyah artinya pecinta yang suci” begitu jawab guru agamanya dulu ketika dia bertanya mengenai arti dari namanya yang orang tuanya pun tak tahu. Dia merasa malu menggunakan nama itu, sepertinya nama itu selalu mencerca kelemahan hatinya menerima pemuda lain yang mengembara di atas tubuhnya dan melahirkan seorang anak. Kini ia merasa tak pernah belajar terbang melalui lembah – lembah dari perjalanan pecinta yang di gambarkan buku yang dihadiahkan kepadanya. Dia merasa hanya menjadi pecinta yang dengan mudah ditaklukkan oleh perasaan, rayuan dan balas jasa kedua orang tuanya.
“Kak Arman mungkin kaulah salah satu 30 burung dari Manthiq At-thair  yang berhasil terbang menjelajah lembah kesetiaan tanpa awal dan tanpa akhir. Kaulah yang mengabadikan cinta dalam nafas perjalanan yang melelahkan. Dan aku hanyalah burung – burung yang tak pernah berani meneruskan perjalanan hatinya.” Begitu lirih kata – kata itu terucap dari bibirnya, mungkin dia merasa tak seorangpun perlu mendengar kata – kata itu, termasuk suaminya yang saat ini masih di pulau seberang.
Dan buku itu ia letakkan kembali di raknya ia menyudahi kenangan – kenangannya. Kini ia merasa hidup dalam dunia yag baru dan  dalam kecintaan yang lebih nyata. Mencintai keluarganya.
Dan aku dari jendela yang lain melihat wanita itu meraih seorang anak kecil yang baru terbangun dari tidurnya dan dengan mesra menciumnya lembut - lembut. Dan hujan mulai surut, hanya ku lihat sekawanan burung yang berjumlah 30 ekor yang terbang meninggi di langit.